Kenali Penyebab dan Gejala Gigi Bungsu Impaksi Terasa Sakit yang Perlu Diwaspadai

Ericha Fernanda - Kamis, 16 Desember 2021
Penyebab dan gejala gigi bungsu impaksi
Penyebab dan gejala gigi bungsu impaksi ayo888

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah kamu sering merasakan sakit dan bengkak di area gigi paling belakang?

Ya, itulah letak gigi bungsu.

Gigi bungsu adalah gigi dewasa terakhir yang tumbuh di bagian belakang mulut, dua di atas dan dua di bawah.

Gigi bungsu bisa tumbuh tegak sempurna atau tumbuh miring dan tidak menembus gusi (impaksi).

Gigi bungsu impaksi adalah gigi geraham ketiga di bagian belakang mulut yang tidak memiliki cukup ruang untuk muncul atau berkembang secara normal.

Baca Juga: Hari Lansia Sedunia, Ini 5 Masalah Gigi yang Sering Dialami Lansia

Masalahnya, gigi bungsu yang impaksi dapat mengakibatkan rasa sakit, nyeri serius, hingga kerusakan gigi lainnya.

Bagi sebagiam orang, gigi bungsu lebih sulit dibersihkan dan berpotensi lebih rentan terhadap masalah gigi dan gusi.

Dokter gigi mungkin merekomendasikan pencabutan gigi bungsu impaksi agar tidak menimbulkan gejala untuk mencegah masalah gigi di masa depan.

Penyebab

Melansir Mayo Clinic, sebagian orang tidak membutuhkan gigi bungsu karena terlalu sesak dan berjejal dengan gigi lainnya.

Gigi bungsu yang impaksi disebabkan karena mahkota gigi hanya terlihat sebagian (impaksi sebagian), atau tidak pernah menembus gusi (impaksi penuh).

Baca Juga: 5 Tips Perawatan Gigi Sehari-hari yang Wajib Diketahui Semua Orang, Apa Saja?

Selain itu, berikut beberapa bentuk pertumbuhan gigi bungsu impaksi, meliputi:

  • Tumbuh miring ke arah gigi berikutnya (geraham kedua).
  • Tumbuh miring ke arah belakang mulut.
  • Tumbuh tegak lurus dengan gigi lainnya atau berbaring di dalam tulang rahang.
  • Tumbuh lurus ke atas atau ke bawah seperti gigi lain, tapi terperangkap di dalam tulang rahang.

Gejala

Gigi bungsu yang impaksi tidak selalu menimbulkan gejala, bahkan terlihat baik-baik saja saat kemunculannya.

Akan tetapi, ketika gigi bungsu impaksi terinfeksi maka akan merusak gigi lain atau menyebabkan masalah lainnya.

Berikut beberapa gejala gigi bungsu impaksi, antara lain:

  • Gusi merah atau bengkak
  • Gusi lunak atau berdarah
  • Sakit rahang
  • Bengkak di sekitar rahang
  • Bau mulut
  • Rasa tidak enak di mulut
  • Kesulitan membuka mulut
  • Rasa nyeri menjalar ke telinga

Baca Juga: Nyeri Miofasial Dikira Sakit Gigi di Hometown Cha Cha Cha, Apa Itu?

Kawan Puan tidak dapat mencegah terjadinya impaksi, namun memeriksakan ke dokter gigi setiap enam bulan sekali dapat memantau kemunculannya.

Dokter gigi biasanya menyarankan untuk mencabut gigi bungsu impaksi untuk mencegah gejala sakit gigi di masa depan.

(*)

Sumber: Mayo Clinic
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha