Parapuan.co - Kawan Puan, sederet artikel menjadi berita terpopuler di kanal Trending Topic.
Untuk hari Jumat, (17/12/2021), berita terpopuler Trending Topic adalah soal kondisi Laura Anna sebelum meninggal, kasus Omicron di Indonesia, dan ayah Gaga Muhammad yang tak bisa bayar pengacara.
Fisioterapis Laura Anna mengatakan bahwa sebelum meninggal, perempuan itu mengeluhkan mual.
Sementara itu, pada hari Kamis kemarin, (16/12/2021) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia menyatakan adanya kasus varian Omicron di Indonesia.
Terakhir ada kabar dari Gaga Muhammad di mana ayahnya kabarnya tidak bisa membayar pengacara untuk proses hukum anaknya.
Baca Juga: Pilu, Adik Laura Anna Tanyakan Kondisi Kakaknya: Udah Nggak Bisa Bangun?
1. Fisioterapis Ungkap Keluhan Laura Anna Sebelum Meninggal, Mual dan Badan Remuk
Kesedihan atas meninggalnya selebgram Edelenyi Laura Anna masih begitu terasa.
Apalagi bagi keluarga dan sahabat yang begitu dekat dan menyayangi sosok Laura Anna.
Laura Anna sendiri meninggal dunia Rabu (15/12/2021) pagi di rumahnya.
Hal itu diketahui dari beberapa postingan sahabat di media sosial Instagram.
Awalnya penyebab meninggalnya Laura belum diketahui secara jelas.
Namun, Teuku Ichwanul Hasan selaku fisioterapis Laura menyampaikan keluhan yang sempat dirasakan Laura.
Sebelum meninggal dunia, Laura disebut mengalami gangguan lambung dan badannya terasa pegal-pegal.
Bahkan Laura meminta Teuku untuk datang lebih pagi esok harinya saat kunjungan fisioterapi.
"Dia juga suruh saya datang lebih pagi karena dia itu merasa lebih pegel banget, semua badannya katanya remuk banget," kata Teuku saat dihubungi Kompas.com, Rabu (15/12/2021).
Selain badan remuk, gangguan lambung juga membuat Laura mengalami sesak napas hingga mual dan dilarikan ke rumah sakit.
"Jadi jam 1 malam itu dia itu kambuh lambungnya karena konsumsi obat rutin, jadi lambungnya itu bermasalah sehingga naiklah gas lambungnya sehingga terjadi sesak, mual, gitu," imbuh Teuku.
Baca selengkapnya di sini.
2. Kemenkes Umumkan Satu Kasus Omicron Ditemukan di Indonesia
Kasus Covid-19 varian baru yakni omicron telah ditemukan di Indonesia.
Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin melalui teleconference Kemenkes, Kamis (16/12/2021).
Menkes menyebut pasien pertama Omicron di Indonesia terkonfirmasi pada Rabu (15/12/2021).
Pasien sendiri merupakan seorang pekerja kebersihan di Wisma Atlet, Jakarta Pusat.
"Seorang pasien N terkonfirmasi omicron pada 15 Desember, data sudah di konfirmasi ke GISAID dan dikonfirmasi kembali dari GISAID bahwa ini adalah data konfirmasi omicron. Pasien N adalah pekerja kebersihan di Wisma Atlet," ujar Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
Baca Juga: Varian Omicron Terdeteksi di Indonesia, Menkes Imbau Tak Lakukan Perjalanan ke Luar Negeri
Dari keterangannya, Menkes menjelaskan kasus ini diketahui dari pengambilan sampel rutin Wisma Atlet.
Pada 8 Desember dilakukan pengujian rutin, dan dari 3 sampel petugas kebersihan terkonfirmasi positif.
Sampel tersebut lalu dikirim ke Balitbang Kemenkes untuk dilakukan whole genome squencing (WGS).
Dari hasil, ditemukan satu sampel terkonfirmasi varian Omicron dengan pasien tanpa gejala.
Baca selengkapnya di sini.
3. Gaga Muhammad Ditahan, Sang Ayah Ngaku Tak Sanggup Bayar Pengacara
Nama Gaga Muhammad kini tengah menjadi perbincangan publik terkait kasus kecelakaan yang mengakibatkan kelumpuhan Laura Anna.
Ayah Gaga, Asep Yusman mengaku bahwa pihak keluarganya tak mampu menyewa pengacara.
Hal ini diungkapkannya saat menghadiri sidang Gaga yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Timur pada Selasa (14/12/2021).
Melansir GridHot.id sang ayah membeberkan fakta mengenai pengacara anaknya.
“Bahkan saya saat itu untuk membayar pengacara seperti saudara saya Fahmi Bachmid saja itu saya tidak sanggup, tidak sanggup. Jangankan yang seperti Fachmi Bachmid, bahkan yang pengacara biasa saja saya tidak sanggup,” kata Asep.
Gaga pun mendapat pengacara setelah teman ayahnya semasa kuliah, Fahmi Bachmid membantunya.
Baca Juga: Melihat Sang Putri Terakhir Kali, Ibunda Laura Anna: Maafin Mama Ya
“Untuk saat itu hanya kebetulan Fachmi sahabat dan teman di kampus. Saya teman kuliah S3 saya di Jaya Baya secara persahabatan secara kemanusiaan kemudian beliau mau membantu saya,” tutur Asep.
Diakui oleh Asep bahwa tak mudah untuk meminta bantuan Fachmi.
Ia mulai meminta bantuan Fachmi sejak somasi dilayangkan oleh Laura.
Baca selengkapnya di sini.
(*)