Parapuan.co - Memberikan perawatan yang tepat pada tanaman hias adalah hal yang penting.
Alih-alih sehat dan subur, perawatan yang salah pada tanaman hias justru dapat membuatnya layu dan rusak.
Beberapa tanaman hias tidak membutuhkan terlalu banyak air atau paparan sinar matahari.
Oleh karenanya, berikut rekomendasi tanaman hias yang memiliki perawatan yang mudah.
Seperti yang dilansir dari Brightside, tanaman hias tersebut meliputi:
Baca Juga: Rekomendasi Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Ruang Kerja
1. Calathea
Tanaman hias calathea memiliki perawatan yang cukup mudah.
Calathea membutuhkan sinar matahari tidak langsung dengan intensitas cahaya sedang hingga terang.
Untuk itu kamu dapat meletakkan calathea di tempat yang dekat dengan jendela.
Tanaman hias calathea dapat tumbuh subur di tanah yang basah.
Tetapi upayakan untuk tidak menyiramnya secara berlebihan.
Tanah yang lembab secara konsisten adalah yang terbaik untuk tanaman hias calathea.
2. Jade plant
Tanaman hias jade plant menyukai cahaya.
Jadi pastikan untuk menyimpannya di ruangan yang cukup terang tetapi tidak di bawah sinar matahari langsung.
Pasalnya, meletakkan jade plant di bawah sinar matahari dapat menghanguskan daunnya.
Hindari untuk terlalu sering menyiram tanaman ini.
Tanah yang lembap adalah pilihan yang tepat untuk membuat jade plant dapat tumbuh subur.
3. Rubber Tree Plant
Meskipun dapat tumbut menjulang, kamu tak perlu khawatir karena ketinggian tanaman ini dapat diatur.
Rubber tree plant atau tanaman pohon karet menyukai banyak sinar matahari yang tersebar terang.
Tetapi hindari untuk meletakkannya di bawah sinar matahari langsung karena dapat membakar daun ovalnya yang indah dan mengkilap.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Tanaman Hias yang Cocok untuk Mempercantik Kamar Mandi
Tanaman ini perlu sering disiram untuk menjaga tanah tetap lembab tetapi tidak basah.
Periksa beberapa lapisan tanah untuk melihat sudah kering, jika demikian ini menjadi tanda jika tanaman membutuhkan air.
4. Lidah buaya
Lidah buaya juga merupakan tanaman hias yang memiliki perawatan yang cukup mudah.
Bahkan lidah buaya dapat bertahan di dalam kamar mandi yang memiliki udara cukup lembap.
Untuk kadar air, upayakan untuk tidak terlalu sering menyiram lidah buaya.
Pasalnya, ini akan mebuat lidah buaya mengalami overwatering dan membuat lidah buaya layu.
Baca Juga: 4 Elemen Dekorasi Natal yang Dapat Menghadirkan Kesan Alam!
5. Aglonema merah
Tamanan hias aglonema merah juga memiliki perawatan yang mudah.
Tanaman ini tumbuh baik di cahaya rendah hingga sedang dan sinar matahari tidak langsung.
Tanaman hias tidak terlalu menyukai air jadi siram aglonema merah saat tanah benar-benar dalam kondisi kering.
(*)