Parapuan.co - Liquid hair sedang jadi tren rambut baru di kalangan beauty enthusiast.
Bahkan tren ini sudah dipraktekkan oleh para selebritas, seperti Jenifer Lopez, Kim Kardashian, Dua Lipa hingga Hailey Beiber.
Tidak seperti tren wet hair, yang sebelumnya juga digandrungi banyak perempuan, liquid hair sebenarnya tidak terlihat basah.
Sebaliknya, liquid hair adalah gaya rambut yang dibuat sangat berkilau, reflektif serta lembut saat disentuh.
Gaya rambut ini juga dibuat super sleek agar bisa memantulkan cahaya seperti air, sehingga gaya ini disebut dengan liquid hair.
Baca Juga: 5 Tipe Rambut Bercabang dan Cara Mengatasinya, Ada yang Bercabang Tiga
"Liquid hair adalah versi rambut lurus ala tahun 90-an yang tampak lebih sehat," kata Clariss Rubenstein, penata rambut selebritas yang bekerja dengan Jennifer Garner hingga Dakota Fanning.
Untuk mendapatkan liquid hair ini harus melakukan perawatan keratin smoothing di salon.
"Ini adalah proses kimia untuk meluruskan rambut dan benar-benar dapat membantu menghaluskan tekstur dan kutikula dari helai rambut yang sulit diatur," kata penata rambut selebritas, Joseph Maine, melansir dari Real Simple.
Sementara itu menurut Hollie Rose Clarke, penata rambut selebritas, seperti melansir dari Allure, perawatan ini untuk menghilangkan keriting, mengunci warna, dan mengurangi waktu pengeringan hingga 12 minggu.
Perawatan di Salon
Ada beberapa langkah yang harus dilakukan dalam perawatan keratin smoothing di salon untuk mendapatkan liquid hair.
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencuci rambut dengan sampo untuk membuka kutikula.
Langkah kedua, melakukan perawatan dan biarkan prosesnya selama 35 hingga 45 menit dan langkah ketiga rambut dikeringkan.
Kemudian langkah keempat, rambut diluruskan tujuh sampai sepuluh kali.
Setelah itu, kamu harus tetap menggunakan sampo dan kondisioner bebas sulfat yang lembut.
Ia pun menambahkan, jika ingin hasil akhir yang lebih halus, maka rambut dikeringkan dan tidak dicuci selama 72 jam.
Menurut Rubenstein, perawatan ini cenderung memudar setelah tiga hingga enam bulan.
Selain itu penting untuk berkonsultasi dengan hairstylist sebelum melakukannya.
"Ini bisa membuat rambut menjadi sangat lurus dari waktu ke waktu, dan dikenal membuat ujungnya terlalu kering jika tidak dirawat dengan benar," kata Maine mengingatkan.
Baca Juga: Ketahui 5 Cara Mengatasi Rambut Bercabang Tanpa Perlu Memotongnya
Perawatan di Rumah
Jika Kawan Puan mengharapkan hasil yang tidak terlalu permanen atau ingin mencoba sendiri di rumah, ada cara yang disarankan para ahli.
Yaitu dimulai dengan blow dry yang halus. Namun Maine mengingatkan untuk tidak berlebihan dalam meluruskan rambut dengan pelurus rambut.
Berikut caranya:
Pertama, lapisi rambut basah dengan produk anti-frizz yang bisa menghidrasi dan membantu meluruskan rambut sekaligus mengunci kelembapan agar tahan lama.
Aplikasikan produk tersebut saat kondisi rambutmu masih basah.
Kedua, keringkan rambut sehalus mungkin dengan sikat bundar, yang akan mengurai dan mengaluskan rambut dengan mudah.
Ketiga, luruskan rambut dengan flat iron. Beri perhatian khusus pada ujung rambut agar tidak berakhir wavy atau bahkan frizzy.
Keempat, hilangkan rambut kusut dengan shine spray untuk hasil akhir yang lebih mengkilap tanpa harus terlihat berminyak.(*)
Baca Juga: Dari Kulit hingga Rambut, Kenali Ini 5 Manfaat Pisang untuk Kecantikan