Advertorial

Ingin Punya Foto Estetik di Instagram? Yuk Coba 5 Aplikasi Edit Foto Ini

Fathia Yasmine - Selasa, 21 Desember 2021
Ilustrasi foto hasil edit
Ilustrasi foto hasil edit Dok. Rahasiatekno

Parapuan.co – Media sosial saat ini menjadi platform untuk membuktikan eksistensi diri. Tidak heran jika banyak orang yang merasa bangga ketika foto yang diunggah mendapat banyak likes dari pengguna lainnya.

Namun, tidak bisa dimungkiri jika mengunggah foto yang menarik banyak likes membutuhkan banyak usaha, terutama di platform Instagram.

Sebelum mengunggah hasil jepretan, Kawan Puan masih perlu menyunting sana-sini, mulai dari menggunakan filter, menajamkan warna, mengatur cahaya, hingga presisi foto. Dengan begitu, foto yang diunggah pun bisa tampil lebih menarik.

Nah, bagi Kawan Puan yang ingin mendapat banyak likes setiap mengunggah foto, saat ini cukup banyak aplikasi edit foto yang bisa dicoba. Beberapa di antaranya bahkan sering digunakan oleh para selebgram.

Dilansir dari rahasiatekno.com, berikut empat aplikasi edit foto yang bisa Kawan Puan coba.

Adobe Lightroom

Hasil edit foto menggunakan Lightroom
Hasil edit foto menggunakan Lightroom Dok. Rahasiatekno

Ketika berfoto di ruangan yang gelap, umumnya hasil foto menjadi suram akibat kurangnya pencahayaan. Namun, hal ini juga bisa terjadi ketika Kawan Puan salah menggunakan setelan filter yang akan digunakan.

Alih-alih menghapus kembali filter atau mengganti foto, Kawan Puan bisa menggunakan Adobe Lightroom untuk memperbaiki kualitas gambar. Selain unggul dalam hal manipulasi cahaya dan warna foto, aplikasi ini juga mudah digunakan.

Untuk kebutuhan edit foto, Adobe Lightroom juga memiliki beragam fitur lain. Misalnya, Vibrance dan Saturation untuk meningkatkan kualitas warna serta Noise and Color Reduction untuk membuat gambar lebih tajam.

Ada juga fitur Healing yang berfungsi menghilangkan objek yang mengganggu, serta Selective yang bisa digunakan ketika ingin mengedit bagian tertentu pada foto.

VSCO 

Ilustrasi berfoto menggunakan VSCO
Ilustrasi berfoto menggunakan VSCO Dok. Rahasiatekno

Aplikasi edit foto selanjutnya adalah VSCO. Selain menyediakan berbagai filter ala selebgram, aplikasi ini juga terbilang gampang untuk dioperasikan. Tidak hanya itu, pengembang VSCO juga cukup sering melakukan update fitur maupun filter.

Untuk kebutuhan fotografi, VSCO menyediakan fitur real time camera alias memotret langsung di dalam aplikasi. Dengan cara ini, Kawan Puan bisa mendapatkan hasil jepretan sesuai harapan tanpa perlu mengedit secara terpisah.

Fitur lain yang tak kalah menarik adalah filter kartun cuteKawan Puan bisa langsung mengaktifkan fitur ini ketika mengaktifkan kamera dari dalam aplikasi.

Snapseed

Hasil edit foto menggunakan Snapseed
Hasil edit foto menggunakan Snapseed Dok. Rahasiatekno

Snapseed mungkin bukanlah aplikasi edit foto yang terkenal bagi pengguna Instagram. Namun, berbagai fiturnya tetap bisa Kawan Puan andalkan untuk mempercantik hasil jepretan.

Untuk para pemula yang belum terlalu memahami teknik editing yang detail, Snapseed juga menyediakan fitur Auto Correct atau koreksi otomatis. Dengan sekali klik, foto bisa langsung berubah estetik layaknya diedit oleh profesional.

Beberapa filter yang tersedia dan bisa jadi pilihan adalah Vintage, Retrolux, Grunge, dan Black and White. Fitur edit lain seperti kecerahan, kontras, saturasi, ambiance, dan highlights juga bisa Kawan Puan temukan di aplikasi ini.

Setelah selesai mengedit foto, Kawan Puan juga bisa langsung membagikannya ke media sosial, situs penyedia foto, atau mengirimkannya melalui email. Caranya, cukup tap ikon “kirim” yang pada layar.

PicsArt 

Hasil edit foto menggunakan PicsArt
Hasil edit foto menggunakan PicsArt Dok. Rahasiatekno

Sejak dirilis pada 2011, PicsArt sudah diunduh oleh lebih dari 500 juta orang di seluruh dunia. Meski beberapa fitur hanya bisa dinikmati dengan cara berlangganan, tetapi PicsArt tetap menjadi aplikasi yang paling komplet di antara aplikasi lainnya.

Ada berbagai fitur yang bisa Kawan Puan nikmati lewat aplikasi ini. Salah satunya adalah tools yang menyediakan 16 fitur misalnya untuk crop gambar, hapus, kurva, klon, dan lain-lain.

Selain itu, tersedia fitur Style/Effect yang dapat mengubah tampilan foto jadi lebih unik, misalnya menjadi karikatur atau komik. Ada juga fitur sticker dan text yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Lens Distortion

Hasil edit foto menggunakan Lens Distortion
Hasil edit foto menggunakan Lens Distortion Dok. Rahasiatekno

Inilah 5 aplikasi edit foto terbaik untuk selebgram yang bisa kamu gunakan jika ingin feed Instagram kamu dipenuhi foto estetik dan kekinian. 

Bagi Kawan Puan yang menginginkan hasil jepretan ala kamera profesional, aplikasi Lens Distortion bisa dimanfaatkan. Selain bisa membuat hasil edit memiliki efek distorsi yang rapi, aplikasi ini juga bisa membuat berbagai manipulasi pencahayaan.

Beberapa opsi yang tersedia pada aplikasi adalah efek kabut, snowglass, dan natural sunlight. Agar lebih dramatis, Kawan Puan juga bisa menggunakan efek bayangan lampu sehingga terlihat layaknya jepretan kamera sungguhan.

Itu dia rekomendasi aplikasi edit untuk hasilkan foto ala unggahan selebgram. Untuk menghasilkan foto yang menarik, Kawan Puan juga bisa mencoba tutorial edit foto yang ada di Youtube maupun platform berbagi video seperti TikTok. Cek detailnya di sini. Selamat mencoba!

Penulis:
Editor: Sheila Respati
REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja