Baca Juga: Selain Mandi Air Hangat, Ini 6 Cara Atasi Susah Tidur saat Stres
Nah, setelah melihat keunggulan water heater, selanjutnya Kawan Puan perlu memilih water heater yang canggih, tetapi hemat listrik. Misalnya saja, seperti perangkat water heater dari Ariston.
Perusahaan produsen water heater asal Italia tersebut menghadirkan perangkat water heater yang aman, berteknologi canggih, awet, dan stylish.
Bahkan, Ariston juga meluncurkan salah satu perangkat water heater yang lebih hemat energi di Indonesia, yakni Andris Top WIFI 15/30 L. Untuk diketahui, water heater tersebut membutuhkan daya yang cukup hemat, yakni 350 watt.
Dilengkapi dengan Eco Evo Technology, Andris Top WIFI 15/30 L dapat menyediakan air panas sesuai kebutuhan pengguna. Perangkat ini akan secara otomatis merekam kebiasaan waktu mandi dan temperatur air yang digunakan oleh pengguna.
Baca Juga: Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Mandi Air Hangat untuk Kesehatan
Semakin canggih, perangkat water heater ini juga dapat dimonitor dari jarak jauh menggunakan jaringan internet.
Andris Top WIFI 15/30 L juga didesain menggunakan elemen titanium antikarat untuk melindungi perangkat dari korosi. Selain itu, perangkat ini juga dilengkapi teknologi AG+ untuk mencegah pertumbuhan bakteri dan jamur.
Andris Top WIFI 15/30 L dibanderol dengan harga Rp 3.150.000. Kawan Puan tidak perlu khawatir sebab water heater ini memiliki garansi seumur hidup untuk bagian tangki dan elemen panas.
Untuk informasi selengkapnya mengenai produk-produk water heater canggih dan hemat listrik lainnya dari Ariston, Kawan Puan dapat kunjungi laman resmi Ariston melalui tautan ini.