Ajakan itu pun disambut baik hingga banyak diikuti banyak netizen yang juga membagikan screenshot chat bersama ibu lewat fitur Add Yours yang dibuat oleh Andien.
Salah satunya adalah youtuber Kyra Nayda. Melalui akun Instagram pribadinya, @kyranayda, Kyra menunjukkan screenshot chat yang membicarakan makanan dengan sang ibu.
“Kalo diliat2 kayaknya sama mamaku ngomonginnya makanan mulu ya.. Bahasa kasih kita berdua : food. Perhatiannya lewat makanan,” tulis Kyra dalam Instagram story dengan menyertakan tagar #AkrabSamaIbu.
Model sekaligus traveller Bella Kuku Tanesia juga melakukan hal yang sama. Dalam unggahannya, Bella menceritakan kebiasaannya berbagi makanan dengan sang ibu.
“Walaupun jarang quality time tapi selalu sempetin buat selalu bawain mamaku makanan yg dia suka. Tapi ya biasalah emak2 dia yg minta dia yg complain takut gemuk wkwkwk,” tulis Bella lewat akun @bellatanesiaa.
Kemudian, pada unggahannya, Bella juga membubuhkan tagar #AkrabSamaIbu.
Baca Juga: Sah, Clairine Clay dan Joshua Suherman Resmi Menikah di Hari Ibu
Tagar #AkrabSamaIbu yang dipopulerkan oleh Andien sebenarnya merupakan bagian dari kampanye Hari Ibu yang diinisiasi oleh perusahaan operator telekomunikasi seluler di Indonesia, XL.
Melalui tagar tersebut XL ingin mengajak masyarakat Indonesia untuk mengenang kembali peran penting seorang ibu.