Parapuan.co - Sepanjang tahun 2021, atlet perempuan Indonesia menorehkan prestasi luar biasa, meraih medali Olimpiade dan Paralimpiade.
Sebut saja Greysia Polii dan Apriyani Rahayu yang pada saat gelaran Olimpiade Tokyo 2020 menjadi harapan utama Indonesia untuk membawa pulang emas.
Harapan yang ditumpukan Indonesia pada pasangan ganda putri bulutangkis Greysia/Apri membuahkan hasil.
Grey/Ap benar-benar bisa membawa pulang medali emas Olimpiade Tokyo 2020.
Bukan cuma mereka, atlet perempuan difabel Indonesia pun berjaya di gelaran Paralimpiade Tokyo 2020.
Baca Juga: Prestasi Membanggakan Atlet Paralimpiade Indonesia di Hari Olahraga Nasional
Leani Ratri Oktila, atlet bulutangkis difabel, mengejutkan masyarakat Indonesia dengan tiga medali Paralimpiade.
Leani berhasil menggondol dua emas dan satu perak dari ajang Paralimpiade Tokyo 2020.
Berikut jajaran atlet perempuan Indonesia yang meraih medali Olimpiade dan Paralimpiade di tahun 2021.
1. Greysia Polii - medali emas Olimpiade Tokyo 2020
Berpasangan dengan Apriyani Rahayu dan bertanding untuk nomor ganda putri bulutangkis, Greysia Polii berhasil meraih medali emas.
Greysia membawa pulang medali emas Olimpiade Tokyo 2020 yang sangat ia impikan.
Prestasi Greysia ini sangat membanggakan sebab ia menjadi pemain yang menyumbang emas untuk Indonesia.
Atlet perempuan andalan Tanah Air di bidang bulutangkis ini juga memperpanjang sejarah emas untuk Indonesia di Olimpiade.
2. Apriyani Rahayu - medali emas Olimpiade Tokyo 2020
Apriyani Rahayu berhasil meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 setelah menang di final bulutangkis.
Ia dan Greysia menjadi satu-satunya atlet penyumbang emas untuk Indonesia dari Olimpiade Tokyo 2020.
Di usianya yang masih sangat muda, Apriyani berhasil mencatatkan prestasi luar biasa untuk Indonesia dan dirinya sendiri.
Emas Olimpiade Tokyo 2020 tahun ini pun jadi emas pertama Apri dari ajang sekelas Olimpiade.
3. Windy Cantika Aisah - medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020
Windy Cantika Aisah jadi atlet Indonesia pertama yang menyumbangkan medali dari ajang Olimpiade Tokyo 2020.
Atlet angkat beban ini berhasil meraih medali perunggu setelah berhasil mencatat total angkatan 194 kg dari snatch 84 kg dan jerk 100 kg.
Sebelum meraih perunggu di Olimpiade Tokyo 2020, Windy pernah mendapat SEA Games 2019 Filipina.
Ia pun meraih emas di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2021.
4. Leani Ratri Oktila - medali perak dan emas Paralimpiade Tokyo 2020
Tiga medali Paralimpiade Tokyo 2020 sungguh jadi catatan prestasi luar biasa bagi Leani Ratri Oktila.
Bermain untuk tiga sektor bulutangkis sekaligus di babak final Paralimpiade, Leani berhasil membawa tiga medali.
Medali pertama Leani dari Paralimpiade Tokyo 2020 adalah emas, didapat dari nomor ganda putri SL3-SU5, berpasangan dengan Khalimatus Sadiyah.
Medali kedua Leani adalah perak, didapat dari nomor tunggal putri SL4.
Medali ketiganya adalah emas, Leani dapat dari nomor ganda campuran SL3-SU5 berpasangan dengan Hary Susanto.
Baca Juga: Bijak, Begini Cara Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Gunakan Bonus dari Olimpiade Tokyo 2020
5. Khalimatus Sadiyah - medali emas Paralimpiade Tokyo 2020
Khalimatus Sadiyah menyumbangkan emas untuk Indonesia dari Paralimpiade Tokyo 2020.
Ia memenangkan babak final ganda putri Paralimpiade Tokyo 2020, berpasangan dengan Leani Ratri Oktila.
Emas yang didapat Khalimatus dan Leani dari Paralimpiade Tokyo 2020 sudah sangat dinantikan Indonesia selama 41 tahun.
Khalimatus dan Leani mengakhiri puasa emas Indonesia dari Paralimpiade dengan medali yang mereka raih dari Tokyo 2020.
6. Ni Nengah Widiasih - medali perak Paralimpiade Tokyo 2020
Dalam gelaran Paralimpiade Tokyo 2020, Ni Nengah Widiasih adalah atlet pertama yang menyumbangkan medali untuk Indonesia.
Ni Nengah Widiasih, atlet angkat berat perempuan berhasil meraih medali perak untuk cabang olahraga angkat berat putri 41 kilogram.
Ia berada di peringkat kedua dengan angkatan seberat 98 kilogram.
Sebelumnya, Ni Nengah Widiasih pernah meraih medali perunggu pada Paralimpiade Rio 2016.
Wah, sungguh bikin bangga ya, torehan prestasi atlet perempuan Indonesia di tahun 2021 ini, Kawan Puan!
Semoga kita pun bisa lebih semangat menyambut tahun 2022!
Baca Juga: Sabet Tiga Medali, Leani Ratri Oktila Bakal Kantongi Banyak Bonus, Ini Rinciannya
(*)