Gejala Pre-Wedding Stress
Terdapat gejala dari stres dan rasa cemas berlebih jelang perempuan menikah, berupa :
- Telapak tangan berkeringat
- Peningkatan detak jantung
- Sesak napas
- Sesak di dada
Kondisi tersebut menjadi gejala umum yang dihadapi sebelum wanita menikah jelang pernikahannya.
Baca Juga: 6 Tanda Perempuan Menikah dengan Suami Ideal, Salah Satunya Setia
Mengapa Merasa Pre-wedding Stress?
Kondisi pre-wedding stress yang dialami oleh kebanyakan orang disebabkan oleh tubuh yang mengajak kita untuk mengatur pikiran, energi, dan perhatian.
Dalam kondisi tersebut tentu kita memiliki kesempatan memilih untuk mengatur arah perhatian ke mana.
Terlebih, hari pernikahan menjadi momen penting yang diharapkan hanya terjadi sekali dalam seumur hidup.
Baca Juga: Tips Aman dan Nyaman Perempuan Menikah Membuat Perencanaan Dana Persalinan
Sehingga, dalam kondisi tersebut setiap orang yang sedang merencanakan pernikahan memiliki pilihan yakni membiarkan omongan negatif dari orang lain atas pernikahan kita atau memilih menyenangkan orang lain.
Dianjurkan untuk tetap fokus pada kebahagiaan bersama antara kamu dan pasangan.
Dengan begitu, secara perlahan pre-wedding stress ini pun akan perlahan mulai pulih.
Nah, berikut gejala dan penyebab persiapan perempuan menikah kerap menimbulkan stres dan rasa cemas berlebih. (*)