Agar Lebih Efektif, Ini Skincare yang Sebaiknya Disimpan di Kulkas

Citra Narada Putri - Senin, 27 Desember 2021
Jenis skincare tertentu lebih efektif jika dipakai dalam kondisi dingin.
Jenis skincare tertentu lebih efektif jika dipakai dalam kondisi dingin. Yulia Lisitsa/iStockphoto

Menurut Boland, ada enam jenis produk yang sebaiknya disimpan di lemari es untuk membuat suhunya dingin sehingga lebih efektif saat digunakan.

"Sheet mask, face mist, dan semua serum cocok untuk didinginkan serta bisa membantu menghilangkan bengkak di wajah," jelas Boland.

"Produk yang didinginkan juga akan membantu meningkatkan cahaya, mengurangi pembengkakan, dan menenangkan wajah setelah perawatan wajah atau laser," tambahnya lagi.

Penting juga untuk memikirkan jenis formula yang digunakan, karena produk skincare alami dan apa pun yang mengandung vitamin C akan lebih tahan lama jika disimpan di suhu dingin.

Bukan hanya produk skincare-nya saja yang perlu disimpan di kulkas, alat kecantikan juga bisa diletakkan di tempat yang sama untuk efek menyegarkan. 

Baca Juga: Perawatan Kulit Lebih Maksimal, Ini Alat Kecantikan yang Bisa Dipakai di Rumah

 

 

"Face roller dapat membantu meningkatkan drainase limfatik dan lebih kencang pada kulitmu saat dingin," saran Boland.

Walau beberapa produk perawatan kulit akan lebih bermanfaat jika disimpan dalam suhu dingin, namun ternyata menurut Boland ada beberapa skincare yang justru tidak disimpan di lemari es.

"Makeup tidak akan menunjukkan manfaat apa pun jika didinginkan dan juga bisa menjadi lebih sulit untuk digunakan," sarannya.

Kemudian, produk cairan seperti minyak dan padat seperti balm akan berubah menjadi kaku atau beku, sehingga sebaiknya disimpan di tempat dengan suhu ruangan.(*)

 

Sumber: Who What Wear
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat