Seperti di Serial Emily in Paris, Ini Beda Social Media Manager vs Digital Marketer

Arintha Widya - Kamis, 30 Desember 2021
Ilustrasi pekerjaan di dunia digital
Ilustrasi pekerjaan di dunia digital vichie81

Parapuan.co - Sebagian Kawan Puan pasti sudah mengetahui peran Social Media Manager dari drama seri Emily in Paris.

Seorang Social Media Manager bertanggung jawab terhadap pemasaran produk atau brand di media sosial.

Akan tetapi, sebagian Kawan Puan bisa jadi masih bingung tentang tugas Social Media Manager.

Apalagi karena kemiripannya dengan peran Digital Marketer atau pemasar digital dalam Digital Marketing yang juga sering memanfaatkan media sosial.

Baca Juga: 4 Tools Digital Marketing Gratis untuk Bisnis UMKM yang Wajib Dicoba

Lantas, apa sebenarnya perbedaan antara profesi Social Media Manager dengan Digital Marketer?

Daripada penasaran, simak penjelasan seperti melansir LinkedIn berikut ini!

Profesi Social Media Manager

Pemasaran yang dilakukan seorang Social Media Manager menggunakan alat yang dirancang untuk orang-orang dapat berinteraksi satu sama lain, yaitu media sosial.

Di media sosial, orang bisa berbagi konten, ide kreatif, informasi, bahkan mengiklankan suatu produk.

Mereka yang bekerja di profesi ini secara spesifik menggunakan media sosial nutuk menjangkau pelanggan, berjualan, dan mengiklankan produk.

Di samping itu, mereka juga mengumpulkan informasi terkait tren pasar dan mengaplikasikannya pada brand yang sedang dipromosikan.

Beberapa platform media sosial yang sering digunakan oleh Social Media Manager, antara lain Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, TikTok, dan sebagainya.

Tak jarang, mereka juga mempunyai peran penting dalam melayani keluhan maupun menanggapi kritik dan saran dari pelanggan.

Baca Juga: 4 Strategi Promosi Bisnis Online dari Pakar agar Produk Laris Manis

Profesi Digital Marketer

Berbeda dari Social Media Manager, Digital Marketer lebih banyak berkutat pada teknologi digital dalam memasarkan sebuah produk.

Tentu saja, yang dilakukannya bukan sebatas berpromosi melalui media sosial, tetapi apapun di internet yang bisa menjangkau pelanggan.

Digital Marketer menjangkau pelanggan lebih luas dengan pemasaran yang tak meliputi setiap sumber digital.

Mulai dari media sosial, pemasaran seluler (seperti pesan teks atau iklan pop up), email pelanggan, dan sebagainya.

Strategi yang dilakukan Digital Marketer juga bisa dikatakan lebih rumit karena mencakup sejumlah teknik, yaitu:

  • Pemasaran konten lewat media sosial
  • Strategi penggunaan SEO melalui website
  • Email marketing
  • Iklan dari mesin pencari
  • Social Media Marketing
  • Dll

 Baca Juga: Content Writing vs Copywriting, Mana yang Tepat untuk Digital Marketing?

 

Dapat kamu lihat di atas, bahwasanya profesi Social Media Manager saja merupakan bagian dari peran seorang Digital Marketer.

Seorang Digital Marketer bisa jadi mampu melakukan pekerjaan yang ditangani Social Media Manager.

Akan tetapi, seorang Social Media Manager belum tentu dapat mengerjakan tugas-tugas Digital Marketer.

Nah, itulah tadi perbedaan antara profesi Social Media Manager dengan Digital Marketer.

Mudah-mudahan Kawan Puan tercerahkan setelah menyimak informasi di atas, ya. (*)

Sumber: LinkedIn
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha