Parapuan.co - Jelang 2022, banyak dari kita melakukan pesta sederhana bersama keluarga atau teman untuk menyambut tahun baru.
Makan-makan menjadi pilihan menarik untuk merayakannya, akan tetapi mengantisipasi berat badan (BB) naik saat tahun baru juga penting.
Salah satu masalah umum adalah kelebihan lemak, yang dapat menjadi peningkatan kolesterol hingga faktor risiko obesitas.
Padahal, konsumsi lemak yang cukup berguna untuk energi tubuh. Jika berlebihan, justru berpengaruh pada kesehatan.
Baca Juga: Kenali Sejak Dini 5 Faktor Risiko yang Mampu Memicu Timbulnya Obesitas
Melansir Live Strong, berikut lima tanda tubuh kelebihan lemak. Simak, ulasannya!
1. Merasa kembung
Lemak sulit dipecah oleh tubuh dan menyebabkannya berfermentasi lebih lama di perut, akibatnya kita sering sendawa dan kembung.
Ketika makanan yang kita konsumsi tinggi lemak dan serat, keduanya lebih membebani sistem pencernaan karena berlebihan.
Jadi, kurangi konsumsi makanan berlemak tinggi seperti makanan olahan, cepat saji, atau aneka gorengan.
2. Tinja encer
Bolak-balik ke kamar mandi tidak menyenangkan, terlebih gara-gara tinja yang encer karena terlalu banyak mengonsumsi lemak.
Ketika makanan berlemak yang kita konsumsi tidak diserap dengan baik, usus besar akan menghasilkan cairan berlebih dan menyebabkan diare.
Selain itu, tinja yang encer juga menjadi pertanda kamu kekurangan serat dan pencernaan menjadi tidak lancar.
Baca Juga: Begini Cara Tubuh Menunjukkan Tanda-Tanda Masalah Kesehatan, Kenali!
3. Kelelahan
Meskipun tubuh kita membakar lemak untuk energi, konsumsi makanan tinggi lemak dapat menyebabkan kelelahan dan lesu di siang hari.
Akibatnya, kita memiliki tingkat kantuk di siang hari yang lebih tinggi daripada orang-orang yang mengonsumsi lemak cukup.
Tak hanya itu, kelelahan karena kelebihan lemak dapat menyebabkan kita malas bergerak dan mengurangi produktivitas.
4. Berat badan bertambah
Salah satu dampak pasti kita kelebihan lemak adalah berat badan bertambah, sebab lemak dicerna lebih lama dalam tubuh.
Lemak lebih padat kalori, sehingga konsumsi makanan tinggi lemak dapat mendorong tubuh kita surplus kalori.
Apabila kita membiarkan tubuh kita bertambah dengan bebas, maka akan bahaya bagi kesehatan tubuh karena adanya potensi obesitas.
5. Kesulitan tidur
Meski konsumsi banyak lemak dapat menyebabkan kita mengantuk di siang hari, namun tetap memungkinkan kita mengalami kesulitan tidur.
Lemak merupakan nutrisi yang membutuhkan waktu paling lama untuk dipecah dalam sistem tubuh, yang pada akhirnya memengaruhi istirahat kita.
Saat tidur, tubuh kita secara alami memperlambat pencernaan, itulah sebabnya disarankan untuk tidak makan makanan berat sebelum tidur.
Baca Juga: Alami Sulit Tidur? Coba Teknik Pernapasan Ini Agar Tidur Lebih Nyenyak
Nah, itulah tanda tubuh kelebihan lemak ya, Kawan Puan.
Antisipasi kenaikan berat badan saat tahun baru juga, ya!