Parapuan.co - Timnas Indonesia kembali akan berlaga melawan Thailand pada Sabtu, 1 Januari 2022 ini di Stadion Nasional Singapura.
Piala AFF 2020 yang dilaksanakan di Stadion Nasional Singapura pada pukul 19.30 WIB nanti dapat ditonton secara streaming maupun langsung.
Wah sungguh menarik nih, terutama bagi Kawan Puan yang bisa menonton langsung tentu hal ini bisa menjadi kesempatan untuk berwisata kuliner makanan halal di sekitaran Stadion Nasional Singapura.
Baca Juga: Syarat Berkunjung ke Kebun Binatang Ragunan saat Libur Tahun Baru 2022
Dilansir dari Kompas.com, berikut lima tempat makanan halal di dekat Stadion Nasional Singapura, catat ya!
1. Old Chang Kee
Old Chang Kee menjadi pilihan tempat makan Halal di dekat Stadion Nasional Singapura yang juga legendaris.
Pasalnya Old Chang Kee sudah berdiri lebih dari 50 tahun lho.
Untuk rekomendasi menu andalan tempat makan ini maka cobalah curry puff atau karipap.
Adapun paket sarapan seperti Dark Bee Hoon, Nasi Lemak, dan Chee Cheong Fun.
Selain itu, di tempat ini juga tersedia berbagai makanan ringan yang bisa dicoba seperri lumpia, gyoza, bakso sotong goreng, dan nugget kepiting.
Agar bisa mencicipi makanan ringan yang dijajakan siapkan Rp22.000 untuk setiap menunya.
2. Ayam Penyet President
Kallang Wave Mall yang masih sekomplek dengan Stadion Nasional Singapura menyajikan berbagai kuliner halal, salah satunya masakan Indonesia yakni ayam penyet.
Berbagai menu utama dengan harga mulai dari Rp75.000-an yang bisa kamu coba di antaranya:
- Smashed Fried Chicken (Ayam Penyet),
- Fried Chicken in Green Chili (Ayam Cabe Ijo),
- Grilled Chicken (Ayam Bakar),
- Grilled Beef (Empal Bakar), dan
- Beef Rendang
Jika ingin menyantap yang dingin, Ayam Penyet President juga menjajakan minuman manis sepertu Es Teler dan Es Campur dengan harga mulai Rp37.000.
Baca Juga: Ternyata Hotel Bintang 5 Punya Rahasia yang Tak Disadari Tamu, Apa Saja?
3. Encik Tan
Rekomendasi tempat makan halal selanjutnya di dekat Stadion Nasional Singapura adalah Encik Tan.
Di Singapura, Encik Tan memiliki saha satu outlet di Kallang Wave Mall dengan berbaagai sajian halal khas Negeri Singa seperti Wanton Noodles, Laksa, Curry Rice Sambal Sotong, dan Fishball Noodles.
Untuk mencicip berbagai makanan yang disajikan siapak mulai dari Rp65.000 per menunya ya.
4. Omoomo
Tak hanya masakan khas Singapura, di Kallang Wave Mall juga tersedia kuliner Jepang dan Korea, kamu pun bisa menjadi Omoomo sebagai pilihan.
Mulai dari ramen, bento, mi, dan nasi tersedia di sini.
Sebagai rekomendasi, kalau kamu mau pesan bento, pilihlah Teriyaki Chicken & Karaage Bento dan Salmon & Chicken Bento dengan harga kisaran Rp140.000.
Sementara untuk ramen ada Original Ramen, Spicy Chicken Ramen, dan Kimchi Ramen, dengan harga sekitar Rp115.000.
Lantas, kalau ingin makan nasi apa rekomendasinya?
Jika memilih nasi, cobalah Karaage Don, Spicy Chicken Bibimbab, dan Salmon Onsen Don, pastikan siapkan Rp105.000 an untuk setiap menunya ya.
Baca Juga: 8 Negara dengan Tradisi Uniknya dalam Menyambut Tahun Baru
5. PastaMania
Bukan hanya makanan khas Asia saja, di Kallang Wave Mall terdapat restoran yang menjual makanan Italia yakni Pasta Mania.
Tenang saja, karena restoran ini sudah bersertifikasi halal, jadi aman ya, Kawan Puan.
Berbagai menu dijajakan seperti Truffle Trio Pasta, Truffle Pizza, dan Truffle Mushroom Soup.
Untuk menu yang menggunakan Truffle, siapkan Rp170.000.
Terdapat pula pasta yang bisa dipesan seperti Carbonara, Aglio Olio, dan Alfredo.
Apabila ingin makan pizza, cobalah Margherita, Hawaiian, dan Beef Pepperoni.
Wah berbagai tempat makan halal di dekat Stadion Nasional Singapura tampak menarik semua ya, Kawan Puan, jadi yuk dicoba! (*)