2. Serba earthtone dengan blazer dan ankle boots
Selain hitam, Kawan Puan bisa mengenakan outfit interview berwarna earthtone yang masih netral dan sopan.
Kawan Puan bisa memadukan blazer warna cream dengan motif kotak-kotak, yang dipadukan dengan rok plisket warna teracota.
Sementara untuk hijab, pilihlah hijab simple dan tidak perlu terlalu banyak di-styling, misalnya hijab segiempat atau pashmina.
Untuk fashion item tambahan, Kawan Puan bisa mengenakan handbag dan sepatu dengan warna linier, seperti cream, nude, dan cokelat.
Baca Juga: 5 Ide Outfit Kerja di Musim Hujan, Tetap Trendy di Cuaca Dingin
3. Formal dengan setelan blazer-celana dan belt
Kawan Puan ingin menampilkan kesan formal saat interview? Set blazer dan celana adalah pilihan yang tepat.
Kawan Puan bisa memilih set blazer dan celana berwarna nude yang soft dengan inner kemeja warna putih.
Untuk menambahkan sentuhan lain, Kawan Puan bisa mengenakan belt warna hitam di bagian perut.
Guna menyeimbangkan warna belt, kamu juga bisa mengenakan sepatu warna hitam, misalnya heels atau ankle boots.
Lalu untuk hijab, pilihlah warna yang tidak jauh dari kedua warna sebelumnya ya, seperti hitam atau nude.