Seorang Ibu Hamil di Israel Terpapar Florona, Infeksi Ganda Covid-19 dan Influenza

Alessandra Langit - Senin, 3 Januari 2022
Infeksi ganda Covid-19 dan Influenza, Florona, ditemukan di Israel
Infeksi ganda Covid-19 dan Influenza, Florona, ditemukan di Israel Rost-9D

Parapuan.co - Kawan Puan, Israel baru saja melaporkan kasus pertama varian Florona.

Baru ditemukan pertama kali, Florona sendiri merupakan infeksi ganda dari Covid-19 dan influenza.

Berita tersebut disampaikan langsung oleh media Arab News pada Kamis (30/12/2021).

Masyarakat global pun sontak terkejut karena adanya infeksi ganda yang tidak diketahui sebelumnya ini.

Kasus pertama Florona ini menjangkiti seorang perempuan yang sedang mengandung.

Baca Juga: Kasus Omicron di Indonesia Bertambah 68, Pasien Pulang dari Luar Negeri dan WNA

 

Pasien perempuan tersebut langsung dirawat di Rabin Medical Center dengan pelayanan khusus.

Perempuan itu dinyatakan positif Covid-19 dan influenza oleh pihak dokter setibanya dia di rumah sakit.

Direktur Departemen Ginekologi Rabin Medical Center, Profesor Arnon Vizhnitser, sendiri yang mengatakan bahwa ini adalah kasus pertama yang ditemukan.

Profesor Anon mengatakan bahwa pihak rumah sakit lantas mengetes ulang untuk mengonfirmasinya.

Setelah data terkumpul, pihak rumah sakit menyatakan bahwa ini adalah varian baru dari virus corona.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Seorang Ibu Hamil di Israel Terpapar Florona, Infeksi Ganda Covid-19 dan Influenza