2. Pilih lemari penyimpanan yang sesuai
Hal lain yang perlu kamu perhatikan saat menata dapur adalah memilih lemari penyimpanan yang sesuai.
Kamu bisa menggunakan lemari dengan penyimpanan rak terbuka untuk dapur yang berukuran kecil.
Sedangkan jika memiliki dapur yang berukuran cukup luas, kamu dapat memilih lemari yang tertutup.
Tak hanya itu, kamu juga dapat beralih pada penyimpanan seperti laci yang dapat ditarik.
Ini akan lebih praktis dan membuat dapur lebih rapi di tahun 2022.
Baca Juga: Setelah Perempuan Menikah, Ini 5 Tips Mengubah Dapur Menjadi Modern
3. Berikan dekorasi sederhana
Agar dapur tidak terlihat kosong, tambahkan sedikit dekorasi.
Kawan Puan dapat menempelkan wallpaper dengan pola yang menarik.
Tak hanya wallpaper, kamu juga bisa mengkombinasikan warna cat dinding yang cerah seperti putih dan oranye.
Atau kamu juga dapat menambahkan beberapa hiasan dinding di dapur.
Ini akan membuat dapur terlihat lebih menarik dari sebelumnya.