Sebelum melakukan eksfoliasi kulit wajah, selalu basahi terlebih dahulu kulit dengan air untuk mencegah iritasi dan munculnya ruam.
4. Over-scrubbing
Berlebihan ketika menggunakan scrub untuk eksfoliasi juga merupakan kesalahan umum yang mungkin tanpa sadar sering kamu lakukan.
Kesalahan yang satu ini bisa merusak kulit dalam jangka waktu panjang.
Apa pun produk eksfoliasi yang kamu pakai, sebaiknya selalu pastikan bahwa kamu melakukannya dengan perlahan.
Hindari scrubbing di satu area yang sama secara terus menerus dan lebih dari 15 detik.
5. Menggunakan bahan keras
Seperti produk skincare lainnya, kamu harus memperhatikan bahan-bahan yang terkandung dalam produk eksfoliasi kamu.
Terlebih jika kamu memiliki kulit sensitif, rentan berjerawat, kering, dan berminyak.
Baca Juga: Penting untuk Perawatan Rambut! Ini 3 Manfaat Scrub Kulit Kepala
Hindari bahan-bahan keras yang bisa merusak kulit seiring berjalannya waktu.
Sebaliknya, kamu bisa memilih produk yang mengandung bahan alami dan bisa menenangkan kulit, sehingga lebih gentle.
Itulah beberapa kesalahan dalam eksfoliasi yang harus kamu hindari agar tidak merusak skin barrier.
Sebelum eksfoliasi, Kawan Puan juga harus memastikan bahwa kondisi kulit sedang tidak mengalami masalah, ya.
Mengeksfoliasi kulit saat kulit sedang iritasi atau breakout bisa menyebabkan kondisi kulit semakin parah dan menimbulkan rasa perih.
(*)