Parapuan.co - Eksistensi topi baseball seolah tak lekang oleh waktu.
Hingga saat ini, masih banyak fashion enthusiast yang memakai topi baseball tersebut sebagai pelengkap penampilan.
Agar jauh dari kesan maskulin, kita bisa memadupadankan fashion item tersebut dengan outfit favorit.
Melansir Who What Wear, baseball cap dapat dijadikan penunjang penampilan jadi lebih stylish.
Berikut lima ide mix and match topi baseball pilihan PARAPUAN yang bisa kamu jadikan referensi:
1. Tampil Kasual dengan Blazer
Topi baseball warna krem bisa Kawan Puan padu padankan dengan white blouse dan blazer warna senada.
Sementara untuk bawahannya, memakai regular fit jeans serta light chocolate ankle boots heels bahan beludru bisa menunjang penampilan.
Untuk memaksimalkan gaya, black and silver quilted bag bisa kita bawa.
Penampilan jadi terlihat lebih stylish dan bisa jadi semi-formal, Kawan Puan.
Baca Juga: 5 Fashion Item yang Akan Diminati di Tahun 2022, Ada Topi Baseball
2. Tampil Simpel dengan Kaus Hitam
Untuk penampilan yang simpel, Kawan Puan bisa memakai grey baseball cap dan dikombinasikan dengan outfit serba hitam mulai dari t-shirt hingga wide leg pants.
Agar semakin stylish, Kawan Puan bisa menjinjing black tote bag untuk membawa perlengkapan atau kebutuhanmu.
Black strappy sandals detail braids yang simpel bisa kamu gunakan untuk alas kaki agar penampilanmu semakin kece.
3. Tampil Chic dengan White Tanktop
Ingin tampilan terkesan chic? Saatnya memadupadankan navy baseball cap dan white crop tank top detail u-neck.
Untuk bawahan, coba pasangkan dengan straight jeans dan black ankle boots heels.
Agar makin lengkap, brown leather sling bag bisa kita gunakan.
4. Tampil Kece dengan One Set Army
One set army yang terdiri dari hoodie dan jogger pants bisa dipadupadankan dengan topi baseball.
Topi baseball berawarna hitam bisa menjadi pilihan, tidak boleh dilupakan kacamata hitam untuk melindungi mata dari sinar matahari.
Agar makin kece, lengkapi penampilanmu dengan grey sneakers, kaus kaki putih dan black and grey hand bag.
Baca Juga: Ini 7 Fashion Item Wajib Punya untuk Dapatkan Korean Style yang Modis
5. Tampil Stylish dengan Mini Skirt Jeans
Selain celana, kita juga bisa mengkombinasikan topi baseball warna krem dengan mini skirt jeans detail slit di bagian samping.
Untuk atasannya, kita bisa mengenakan cream tops detail plunging dan oversize denim jacket.
Jangan lupa untuk memaksimalkan penampilan, gunakan maroon kelly bag.
Itu dia lima ide mix and match menggunakan topi baseball. Tertarik mencoba, Kawan Puan?
(*)
Baca Juga: Mulai Kaus hingga Topi, Ini 5 Rekomendasi Kado Natal yang Cocok Diberikan untuk Pacar