Jelang Persiapan Sekolah Tatap Muka, Simak 3 Upaya Penanaman PHBS di Sekolah

Ratu Monita - Sabtu, 8 Januari 2022
Menanamkan kebiasaan PHBS dalam persiapan sekolah tatap muka.
Menanamkan kebiasaan PHBS dalam persiapan sekolah tatap muka. NeoPhoto

Oleh karena itu, penting bagi siswa untuk mengetahui berbagai indikator PHBS dalam persiapan sekolah tatap muka

Melansir dari laman Kompas.com, ada banyak indikator PHBS pada pendidikan di tingkat SMP sederajat, seperti:

  • Jajan di kantin sehat
  • Mencuci tangan dengan air dan sabun
  • Membuang sampah pada tempatnya
  • Memberantas jentik nyamuk
  • Tidak merokok
  • Membawa makanan sehat setiap hari
  • Melakukan aktivitas fisik secara teratur
  • Memelihara kebersihan diri
  • Memelihara kesehatan reproduksi
  • Memelihara kesehatan jiwa

 

 

Selain memerhatikan indikator PHBS, peran guru juga dibutuhkan yakni dalam upaya-upaya penanaman PHBS di lingkungan sekolah, terlebih di tengah pandemi Covid-19.

1. Peningkatan literasi kesehatan

Dalam menanamkan kebiasaan PHBS pada siswa di persiapan pembelajaran tatap muka, literasi menjadi menjadi hal yang cukup mendasar bagi siswa.

Literasi diperlukan untuk meningkatkan pemahaman warga sekolah sampai terjadi perubahan perilaku terkait dengan perilaku standar yang harus dilakukan oleh siswa untuk mencegah penyebaran penyakit, terutama infeksi virus corona.

Untuk memulainya, dapat diawali dengan hal-hal paling dasar seperti menerapkan 3M, melakukan aktivitas fisik kebugaran, dan menjaga pola makan yang sehat.

Baca Juga: Panduan Pelaksanaan Persiapan Sekolah Tatap Muka Januari 2022

 

Sumber: kompas
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?