Parapuan.co - Kawan Puan, tak dapat dimungkiri bahwa di tahun baru seseorang selalu ingin menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Namun, terkadang orang lupa kalau menjadi lebih baik tidak harus melakukan sesuatu yang luar biasa hingga dikagumi sekitar.
Terkadang, justru hal-hal sederhana yang bisa kita lakukan untuk mengawali tahun dan menjalaninya dengan lebih baik dari sebelumnya.
Dalam sebuah siaran pers yang diterima PARAPUAN, ShopeePay mengajak masyarakat untuk lebih peduli dan peka terhadap berbagai aspek kehidupan di sekitar.
Hal sederhana yang sering luput dari perhatian bisa jadi memberi kita inspirasi ide bisnis baru sekaligus membuat kita dapat mendukung perkembangan UMKM lokal.
Seperti apa? Berikut beberapa hal sederhana yang bisa kita lakukan untuk meneghasilkan cuan sekaligus membantu sesama pelaku usaha!
1. Mengkreasikan barang tidak terpakai yang ada di sekitar
Salah satu resolusi tahun baru paling populer adalah membereskan rumah untuk mengawali tahun dengan suasana yang lebih segar.
Kamu bisa memulai dari area kamar maupun rumahmu dengan menerapkan gaya hidup minimalis.
Baca Juga: Omzet Naik, Pelaku Usaha Angkringan Lakukan Ini selama Pandemi
Lihat kembali barang-barang yang ada di sekitarmu dan pilah mana yang sudah tidak terpakai lagi.
Daripada barang hanya teronggok, kamu bisa mengolah kreativitasmu dengan mendaur ulang barang-barang tersebut sehingga memiliki nilai guna.
Contohnya, botol yang sudah tidak terpakai bisa kamu ubah menjadi tempat pensil, tempat penyimpanan perhiasan, hingga pot tanaman.
Jika kamu telaten mengerjakannya, kegiatan ini bisa mengurangi pencemaran lingkungan dan bahkan bisa menghasilkan cuan tambahan, lho!
2. Lihat dan temukan hal menarik di sekitarmu yang bisa jadi ide hobi baru
Hampir dua tahun menjalani aktivitas di tengah situasi pandemi membuat banyak orang lebih kreatif untuk memulai hobi baru dari rumah.
Jika selama ini kamu hanya berkutat di pekerjaan atau kuliah dari rumah, tak ada salahnya di tahun ini kamu memulai hobi baru dengan memanfaatkan yang ada di sekitar.
Tak hanya sebagai hiburan, menjalankan hobi dapat memberikan dampak positif, seperti menjadi lebih disiplin, mengasah kreativitas, dan menyeimbangkan pola hidup.
Buat kamu yang tertarik memasak, bisa mencoba kreasi resep baru dengan memanfaatkan bahan-bahan yang ada di kulkas.
Baca Juga: Ini 5 Komponen yang Harus Ada dalam Budgeting Bisnis, Apa Saja?
Siapa tahu ketika sedang mencoba resep baru, kamu terpikir untuk terjun ke dunia bisnis kuliner.
3. Eksplorasi makanan baru yang ada di sekitarmu
Lihatlah lingkungan sekitarmu. Mungkin kamu bisa menemukan kafe atau restoran menarik di sekitar yang belum pernah kamu coba sebelumnya.
Dengan mengeksplorasi lingkungan sekitar, kamu bisa mencicipi jajanan baru, membeli barang-barang unik, dan bahkan mendukung UMKM lokal di sekitarmu.
Tak perlu repot, kamu bisa menemukan merchant baru dengan mudah melalui fitur ShopeePay Sekitarmu di aplikasi Shopee.
Jadi sembari mencari ide untuk bisnis sendiri, kamu juga sekaligus mendukung para pelaku usaha mikro semakin maju dan berkembang.
Dengan begitu kamu berkontribusi dalam membuat para pelaku usaha mikro di Indonesia maju dan berkembang bersama.
Bagaimana, tidak sulit bagi Kawan Puan melakukan hal-hal sederhana seperti di atas bukan?
Baca Juga: Apa Itu Crowdfunding? Cara Bisnis Kreatif Dapat Modal yang Ramai Diperbincangkan
(*)