Serial Drama Layangan Putus Menempati Posisi 1 Trending di 15 Negara

Firdhayanti - Selasa, 11 Januari 2022
Makna Layangan Putus menurut penulis aslinya.
Makna Layangan Putus menurut penulis aslinya. MD Entertainment

"Terima kasih banyak sudah menghujat Mas Aris, karena memang pantas dihujat, terima kasih sudah support Kinan," ucap Putri Marino pada Senin (10/1/2022). 

Reza Rahadian mengaku tak menyangka bahwa serial ini akan sukses. 

"Aku mau terima kasih juga sebenarnya buat semua penonton setianya Layangan Putus."

"Kalau menurutku, ini sesuatu yang tidak pernah diduga juga sebelumnya saat kita syuting, kita enggak pernah ngira bakal kayak gini, tapi ternyata responsya luar biasa, thank you so much," ucap Reza Rahadian.

Serial Indonesia Layangan Putus tayang setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 18.00 WIB di WeTV. 

Berdasarkan kisah viral Mommy ASF tahun 2019, kisah ini menceritakan tentang Kinan (Putri Marino) yang mendapati suaminya, Mas Aris (Reza Rahadian) berselingkuh. 

Aris sendiri telah berselingkuh dengan seorang perempuan bernama Lydia (Anya Geraldine). 

Baca Juga: Reza Rahadian Ungkap Alasan Bintangi Layangan Putus, Tertarik Sikap Manipulatif Aris

(*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat