Parapuan.co - Aktris Kim Tae Ri akan memerankan karakter perempuan dalam drama Korea bertajuk Twenty Five Twenty One.
Drama dengan latar belakang tahun 1998, Twenty Five Twenty One akan menceritakan tentang pemuda yang menemukan mimpi baru setelah impian mereka direnggut.
Dalam serial ini, Kim Tae Ri akan memerankan karakter perempuan bersama Nam Joo Hyuk, Bona WJSN (Kim Ji Yeon), Choi Hyun Wook, Lee Joo Myung , dan banyak lagi.
Twenty Five Twenty One sendiri ditulis oleh Kwon Do Eun, penulis dari Search: WWW dan disutradarai oleh Jung Ji Hyun, yang sebelumnya menyutradarai drama Search: WWW, The King: Eternal Monarch, dan You Are My Spring.
Di serial yang akan tayang pada 12 Februari 2022 ini, Kim Tae Ri akan berperan sebagai Na Hee Do.
Na Hee Do adalah tokoh perempuan atlet anggar dari tim sekolahnya yang dibubarkan karena krisis IMF.
Meskipun mimpinya tampaknya telah runtuh, Na Hee Do terus maju dan berjuang tanpa menyerah.
Sementara itu, Nam Joo Hyuk memerankan Baek Yi Jin, putra tertua dari sebuah keluarga yang hancur karena krisis IMF dan memaksanya untuk terus bekerja keras guna meraih mimpinya sebagai seorang reporter.
Dilansir dari laman Soompi, Kim Tae Ri menceritakan pandangannya mengenai karakternya.
Baca Juga: Rookie Cops Tayang di 2022, Ini Karakter Perempuan yang Membintanginya
Hal pertama yang ia sampaikan adalah mengenai naskah cerita dari drama ini yang begitu menyenangkan, menurutnya.
“Kisah yang penulis ceritakan benar-benar menyentuh saya," ungkapnya.
Pemeran karakter perempuan ini menyampaikan, penulis cerita mengatakan padanya bahwa mereka ingin menggambar sebuah drama dengan jenis karakter yang ingin didukung dengan sepenuh hati dalam kesuksesan mereka.
Lebih lanjut lagi, Kim Tae Ri juga menceritakan bagaimana sosok karakter yang diperankannya.
“Hee Do pertama kali mulai belajar anggar sebagai ahli anggar, namun suatu waktu dia jatuh hingga di titik terendah,"
Kim Tae Ri juga menyampaikan, tokoh perempuan yang diperankannya ini merupakan sosok wanita yang pantang menyerah dan terus berjuang.
Bahkan, ia adalah seseorang dengan bangga bergerak maju untuk meraih mimpinya.
Baca Juga: Korea Selatan hingga Tiongkok, Ini 4 Serial Disney+ Hotstar Tahun 2022
Kemudian, ketika ditanya perihal kesamaan dirinya dengan Na Hee Do, Kim Tae Ri menjelaskan dengan tawa.
“Saya memulai sekitar 90 persen. Saya baru saja berpikir Hee Do adalah saya dan saya adalah Hee Do," tuturnya.
Dalam wawancara tersebut, Kim Tae Ri juga mengakui mengalami kesulitan untuk mengimbangi energi Hee Do dan menurutnya dari persentase kesamaan itu turun sekitar 10 persen.
Baru-baru ini, tvN telah membagikan poster karakter dari pemeran drama ini dengan konsep yang penuh warna.
Dalam poster tersebut menampilkan pesona Na Hee Do dan Baek Yi Jin yang keduanya tengah melompat di tempat tidur mereka sendiri dengan latar belakang warna pastel.
Terdapat pula benda-benda yang berbeda di kamar masing-masing, seolah mengisyaratkan karakternya.
Terlihat juga pada poster, sosok Na Hee Do yang mengenakan overall denim dan kecintaannya pada anggar ditunjukkan oleh peralatan yang mengambang di seluruh kamarnya.
Serta terdapat tulisan pada posternya yakni, "Saya terlalu 18 untuk kehilangan sesuatu," pernyataan tersebut menggambarkan semangatnya untuk terus maju meskipun dia gagal.
Nah, bagi Kawan Puan yang penasaran dengan karakter perempuan yang diperankan Kim Tae Ri bersama Nam Joo Hyuk dalam drama Twenty Five Twenty One, saksikan dramanya pada 12 Februari 2022 mendatang. (*)
Baca Juga: Ada Son Ye Jin, Ini 3 Karakter Perempuan di Drakor Thirty Nine yang Tayang Februari 2022