Fakta Karakter BTS di Webtoon 7Fates: Chakho, Jungkook Jadi Manusia Setengah Harimau

Alessandra Langit - Rabu, 12 Januari 2022
Karakter member BTS di Webtoon 7Fates: CHAKHO
Karakter member BTS di Webtoon 7Fates: CHAKHO HYBE LABELS

Karakter Suga, Cein, adalah sosok yang kuat setelah hampir dimakan hidup-hidup oleh para kelompok Beom. 

Pada saat Cein merasa trauma dan tersesat, dia bertemu dengan karakter lain dan perlahan-lahan melahirkan persahabatan kuat.

Karakter lainnya berhasil membantu Cein untuk menerima diri sendiri dan perlahan sembuh dari traumanya.

Karakter Cein menunjukkan bahwa persahabatan dapat membantu kita, bahkan ketika berada di titik tergelap.

J-Hope sebagai Hosu

Seperti karakter lainnya, Hosu juga mengalami kejadian tidak menyenangkan dengan kelompok Beom saat ia diculik.

Namun, untuk bertahan hidup, Hosu si Mata Emas ini berusaha keras untuk keluar dari zona nyamannya.

Hosu adalah seseorang yang lebih kompleks dari karakter J-Hope di dunia nyata, mulai dari kepribadian hingga keterampilannya.

Jimin sebagai Haru

Baca Juga: Promise dari Jimin BTS Jadi Lagu Paling Banyak Diputar di Soundcloud

Kawan Puan, karakter Jimin ini lebih unik dibanding lainnya karena ia adalah sebuah batu.

Haru adalah batu yang menjaga gerbang dunia Beom yang entah bagaimana berubah menjadi manusia dan bergabung dengan CHAKHO.

Setelah hidup begitu lama, ia memiliki jiwa yang tua dan pengalaman bijak yang bisa membantu anggota lainnya.

V sebagai Jooan

Berbeda dengan karakter lain yang dianiaya oleh Beom, karakter Jooan sang Romeo ini malah jatuh cinta pada salah satu anggota Beom.

Jooan tidak melihat kekurangan orang karena kepribadiannya yang peduli dan penyayang dengan orang lain.

Cinta terlarang ini menjadi masalah utama yang dialami oleh karakter Jooan yang karismatik dan tampan, sama seperti V.

Jungkook sebagai Zeha

Karakter Jungkook, Zeha, adalah setengah manusia dan setengah harimau karena ia keturunan Beom.

Baca Juga: Kejutkan Penggemar, Jungkook BTS Cover Lagu Falling Milik Harry Styles

Dia mencoba menyembunyikan identitas siapa dirinya setelah takut kehilangan persahabatannya dengan para kelompok CHAKHO.

Dari semua karakter, Zeha mungkin yang paling kompleks dan akan menjadi fokus utama dari Webtoon ini.

Lantas, mulai 14 Januari mendatang, Kawan Puan dapat membaca cerita visual menarik ini di aplikasi Webtoon, ya! (*) 



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru