Parapuan.co - Memastikan anak tidur cukup adalah salah satu hal baik yang dapat orang tua lakukan.
Sebab saat anak tidur cukup, hal tersebut sangat baik untuk kesehatan fisik dan mentalnya.
Perlu diketahui saat anak memiliki kebiasaan tidak tidur cukup, risiko obesitas, gangguan tidur, dan kelelahan di pagi hari bisa meningkat.
"Menetapkan waktu tidur yang tepat untuk anak sangat dibutuhkan supaya otaknya dapat berfungsi dengan baik dan efektif di siang hari," kata Dr. Sumit Bhargava, profesor klinis pediatri di Fakultas Kedokteran Universitas Stanford, mengutip dari Edition CNN.
American Academy of Sleep Medicine juga telah merekomendasikan pedoman waktu tidur untuk anak sesuai usia mereka.
Bayi berusia 4-12 bulan harus mendapatkan 12-16 jam waktu tidur, sedangkan anak berusia 1-2 tahun setidaknya harus mendapatkan 11-14 jam waktu tidur.
Hal ini tentu berbeda dengan anak berusia 3-5 tahun yang harus mendapatkan 10-13 jam.
Waktu tidur semakin berkurang pada anak berusia 6-12 tahun karena hanya mendapatkan 9-12 jam saja.
Bagi remaja berusia 13-18 tahun, mereka setidaknya harus mendapatkan 8-10 jam waktu tidur.
Baca Juga: Berapa Lama Waktu Tidur Bayi Baru Lahir? Simak Penjelasannya