5 Bekal Rumahan yang Bisa Tingkatkan Imun untuk Persiapan Sekolah Tatap Muka

Putri Mayla - Sabtu, 15 Januari 2022
Bekal untuk persiapan sekolah tatap muka.
Bekal untuk persiapan sekolah tatap muka. hxyume

Parapuan.co - Memberikan bekal makanan sehat untuk persiapan sekolah tatap muka menjadi sangat penting dilakukan saat ini. 

Sudah tidak lagi belajar jarak jauh, para siswa wajib membawa makanan sendiri dari rumah saat mereka ke sekolah. 

Hal ini dilakukan lantaran kantin di sekolah belum diperbolehkan buka.

Berdasarkan kondisi di atas, orang tua dapat memberikan bekal makanan yang dapat meningkatkan sistem imun anak.

Berikut makanan sehat yang dapat dijadikan bekal sebagai upaya persiapan sekolah tatap muka, seperti dilansir dari GridHealth.

1. Buah dan Sayur

Melansir laman WebMD via GridHealth, Jennifer McDaniel, MS, RD, juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics menyarankan untuk memilih buah dan sayuran yang tinggi vitamin C sebagai bekal. 

Buah dan sayur yang disarankan antara lain jeruk, stroberi, paprika, brokoli, dan ubi jalar.

Makanan dengan kandungan vitamin C di atas dapat dijadikan bekal belajar di sekolah karena sehat dan mudah ditemukan. 

Baca Juga: Persiapan Sekolah Tatap Muka, Ini 5 Cara Turunkan Demam Anak Tanpa Obat

Sumber: Gridhealth
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Berapa Jam Waktu Duduk yang Dianjurkan Saat Bekerja?