Parapuan.co - Produk kecantikan multifungsi menjadi salah satu tren skincare viral di TikTok, karena kehadirannya mendukung gaya hidup berkelanjutan atau sustainable yang belakangan tengah menjadi isu hangat.
Penggunaan produk kecantikan tersebut, memungkinkan kita untuk berkontribusi dalam menjaga kelestarian alam yakni dengan mengurangi pemakaian sampah plastik.
Pasalnya, dengan konsep satu produk diformulasikan untuk beberapa fungsi untuk merawat kulit wajah, maka otomatis sampah yang kita hasilkan berkurang.
Di samping itu, pemakaian produk kecantikan multifungsi yang jadi skincare viral di TikTok ini juga lebih praktis dan tentu menghemat budget.
Beruntungnya, kini sejumlah beauty brand lokal telah menghadirkan skincare multifungsi terbaiknya dan menjadi produk perawatan kulit viral di TikTok.
Untuk itu, merangkum dari berbagai sumber, kali ini PARAPUAN akan memberikan 4 rekomendasi produk kecantikan multifungsi dari brand lokal.
1. Carasun Solar Smart UV Cushion
Carasun menawarkan Solar Smart UV Cushion untuk memudahkan kamu reapply sunscreen.
Baca Juga: Rekomendasi Skincare Viral di TikTok untuk Pemula, dari Cleanser hingga Sunscreen
Menariknya, sunscreen cushion yang dijual dengan harga Rp175.000 ini hadir dengan 9 pilihan warna yang dapat digunakan complexion.
Sunscreen cushion yang jadi skincare viral di TikTok ini dilengkapi dengan SPF 50 dan PA++++.
Tidak hanya itu, skincare multifungsi ini pun dilengkapi dengan blue light protection untuk mencegah munculnya tanda penuaan dini akibat radiasi blue light.
2. Sho Skin Optimist Tonist
Produk toner multifungsi yang berasal dari Sho Skin ini diformulasikan dengan ekstrak buah-buahan yang bermanfaat untuk melembapkan dan juga menghidrasi kulit.
Selain itu, ia juga serta dapat mengurangi tampilan garis halus serta kerutan.
Toner yang bisa dijadikan sebagai face mist ini dijual dengan harga Rp99.000 dan diperkaya dengan kandungan tranexamic acid yang berfungsi sebagai bahan pencerah kulit.
Menariknya lagi, produk perawatan kulit viral di TikTok ini juga mengandung essential oil yang bermanfaat untuk mencegah munculnya jerawat.
Baca Juga: Deretan Toner yang Jadi Skincare Viral di TikTok sepanjang 2021
3. Jarkeen Watermelon Ceramide Dew Drop
Watermelon Ceramide Dew Drop bisa digunakan sebagai preserum, serum, dan juga pelembap.
Produk 3 in 1 starter pack multirole essential ini diklaim mampu menjaga kondisi skin barrier berkat kandungan di dalamnya, yakni watermelon extract, ceramide, hyaluronic acid.
Selain itu, produk yang dijual dengan harga Rp130.000 ini juga dilengkapi dengan niacinamide untuk membuat wajah menjadi lebih cerah, menyamarkan dark spot, dan meringkas tampilan pori-pori.
4. Mad For Skin Deep Cleansing Gel Face & Light Makeup
Produk kecantikan multifungsi yang satu ini merupakan pembersih wajah yang dapat digunakan sebagai cleansing foam, sekaligus sebagai first cleanser.
Dengan pH 5.5, produk ini diformulasikan dengan micellar dan surfaktan amfoter sehingga mampu membersihkan makeup dan debu yang menempel di kulit secara mendalam tanpa membuat kulit kering.
Dijual dengan harga Rp129.000, produk ini diperkaya dengan berbagai kandungan alami yang bermanfaat untuk mencerahkan wajah dan juga mengontrol sebum seperti green tea, guava, lotus, dan angelica gigas.
Baca Juga: Jadi Skincare Viral di TikTok, Ini Bedanya Acne Cleanser Avoskin vs Glowinc Potion
Nah, dari produk kecantikan multifungsi dari brand lokal yang jadi skincare viral di TikTok ini, yang mana produk favorit kamu? (*)