Jelang Persiapan Sekolah Tatap Muka, Ini 3 Alasan Umum si Kecil Kesulitan Membaca

Ratu Monita - Jumat, 14 Januari 2022
Mengenal alasan anak sulit membaca jelang persiapan sekolah tatap muka.
Mengenal alasan anak sulit membaca jelang persiapan sekolah tatap muka. Jasonfang

Anak dengan disleksia akan mengalami kesulitan dalam membaca, mengeja, dan menulis.

Dalam persiapan sekolah tatap muka, ketahuilah tanda lain disklesia ialah saat menggabungkan huruf dalam kata-kata, anak akan kesulitan mengingat informasi yang dibaca, kesulitan mengucapkan kata-kata, dan menghindari membaca dengan keras.

2. Disgrafia

Alasan lainnya seorang anak mengalami kesulitan membaca adalah disgrafia, suatu kondisi yang membuat anak sulit untuk menulis. 

Anak dengan disgrafia memiliki masalah pada motorik halus atau masalah urutan yang menyebabkan tulisan tangan berantakan.

Selain bentuk tulisan tangan anak yang berantakan, anak dengan disgrafia juga akan kesulitan membentuk huruf dan kata, mengeja, dan mengatur pemikirannya di atas kertas.

Dalam persiapan pembelajaran tatap muka, orang tua dapat melihat hal ini dari pekerjaan menulis yang penuh dengan penghapus dan coretan, kesulitan menuliskan kata-kata di atas kertas, dan kesulitan mengingat tata bahasa dan aturan penggunaan.

Disgrafia dapat hadir sendiri atau dikombinasikan disleksia dan ADD (Attention Deficit Disorder) atau gangguan pemusatan perhatian.

 Baca Juga: Jelang Persiapan Sekolah Tatap Muka, Ini Tanda Anak Butuh Guru Privat

Sumber: scholastic
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Wamen PPPA Veronica Tan: Mendidik Guru Berarti Membangun Generasi yang Lebih Baik