Karakter Seohyun di Love and Leashes
Pada hari Senin, (17/1/2022), Netflix memang baru saja merilis teaser trailer film terbarunya yang berjudul Love and Leashes.
Di Love and Leashes, Seohyun akan memerankan karakter perempuan karier yang bekerja untuk tim humas atau public relation (PR).
Baca Juga: Rekomendasi 10 Drama Korea dengan Rating Tertinggi Sepanjang Masa
Ia akan membuat transformasi drastis dengan mengambil peran sebagai Ji Woo, seorang karyawan di tim PR.
Ji Woo adalah sosok perempuan karier yang sangat cakap dengan pekerjaannya dan selalu mengatakan hal seperlunya saja.
Pada suatu hari, Ji Woo ini secara tak sengaja menerima paket yang sesungguhnya untuk rekan kerjanya, Ji Hoo (Lee Jun Young).
Dari paket salah kirim itulah, Ji Woo jadi tahu preferensi seksual Ji Hoo yang ternyata adalah seorang submisif.
Oleh karenanya, Ji Woo pun menjadi seorang perempuan dominan pemula dalam sebuah hubungan romantis antar dua orang dewasa.
Karakter Ji Woo yang seorang perempuan dominan ini pun ditunjukkan sangat kuat lewat penampilannya dalam teaser maupun poster.