Kucing Peliharaan Mengalami Masalah Bau Mulut? Coba Lakukan Hal Ini

Saras Bening Sumunar - Selasa, 25 Januari 2022
Mengatasi masalah bau mulut kucing peliharaan
Mengatasi masalah bau mulut kucing peliharaan terawat

Parapuan.co - Kucing peliharaan kerap kali mengalami berbagai macam masalah.

Mulai dari bulu rontok, kulit yang gatal, hingga masalah bau mulut.

Untuk masalah bau mulut pada kucing peliharaan sering kali disebabkan oleh beberapa hal.

Salah satunya disebabkan karena bakteri penghasil bau yang menumpuk pada mulut kucing.

Tak perlu khawatir, ada beberapa langkah pencegahan yang bisa Kawan Puan lakukan.

1. Menjaga kualitas makanan

Mengutip dari laman Kompas.comlangkah pertama untuk mencegah bau mulut kucing peliharaan kamu perlu menjaga kualitas makanannya.

Pasalnya, membiarkan kucing peliharaan mengonsumsi makanan dengan sembarangan bisa membuat kondisi mulutnya menjadi bau.

Tak hanya itu, jauhkan kucing peliharaan dari makanan yang mentah seperti daging dan ikan mentah.

Baca Juga: Segera Bawa Kucing Peliharaan ke Dokter Hewan jika Mengalami 5 Kondisi Ini

Makanan mentah hanya akan memperburuk kondisi bau mulut.

Jangan lupa untuk rutin memberikan kucing peliharaan vitamin.

Ini akan membantu menetralisik bau mulut kucing yang mengganggu.

2. Rutin menyikat gigi

Sama halnya manusia, kucing peliharaan yan jarang menyikat gigi juga akan mengalami masalah bau mulut.

Bantulah kucing peliharaan untuk rutin menyikat giginya.

Pilihlah sikar gigi yang lembut dan pasta gigi yang diformulasikan khusus untuk kucing peliharaan.

Agar tetap aman sikat gigi kucing peliharaan dengan menggunakan gerakan yang sama saat Kawan Puan menyikat gigi.

Baca Juga: Kucing Peliharaan Tak Suka Minum Air? Ikuti 4 Cara Ini agar Kucing Tetap Terhidrasi

3. Rutin memberi minum

Hal lain yang bisa Kawan Puan lakukan untuk mengatasi masalah bau mulut kucing peliharaan adalah rutin memberi minum.

Selain untuk menaga agar kucing peliharaan tetap terhidrasi, air minum bisa membantu kucing untuk membersihkan sisa-sisa makanan yang memungkinkan tersangkut di mulut.

Pastikan jika kamu selalu memberikan air sesuai dengan kebutuhannya.

Jangan lupa untuk mengontrol kebersihannya dengan mengganti air minum secara rutin.

4. Bawa ke dokter

Jika cara di atas masih belum bisa mengatasi masalah bau mulut kucing peliharaan, segera bawa kucing peliharaan ke dokter.

Kondisi ini bisa menjadi tanda bahwa kucing mengalami masalah tertentu.

Dengan membawanya ke dokter, kucing akan mendapatkan perawatan yang tepat atas masalah bau mulutnya.

Baca Juga: Berikut Ini 3 Ras Kucing yang Terkenal Bulunya Tidak Mudah Rontok

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja