3. Siapkan waktu me time, tidak harus banyak, yang penting berkualitas
Ditengah kesibukan sehari-hari, tentu tubuh pernah merasa lelah dengan berbagai tekanan ataupun rutinitas yang berulang.
Jika terus dibiarkan, hal ini bisa mengakibatkan stres dan burnout.
Maka dari itu, setiap orang perlu meluangkan waktu untuk diri sendiri, atau yang sering disebut dengan me time sebagai bentuk dari self love.
Kabar baik untuk kamu yang super sibuk, me-time tidak harus mengambil waktu banyak lho, Kawan Puan.
Misalnya dengan meluangkan sedikit waktu "turn-off" untuk melakukan hal-hal yang kamu sukai, maka rasa penat dilepas dan mengembalikan mood sehingga bisa lebih semangat dalam menjalani hari.
4. Menerima hal-hal yang tidak bisa diubah, tetapi juga berani mengambil langkah untuk hal-hal yang masih mampu diusahakan
Walaupun sudah berusaha semaksimal mungkin, terkadang orang itu masih sering dikecewakan oleh realita, dan berakhir menyalahkan hingga membenci diri sendiri.
Saat hal tidak berjalan sesuai dengan rencana, sebaiknya kamu berusaha untuk berlapang dada dan mengubah mindset dengan menerima bahwa memang ada beberapa hal yang ada di luar kendali dan tidak bisa diubah.
Baca Juga: 4 Manfaat jadi Orang Baik, dari Meningkatkan Daya Tarik hingga Mengurangi Stres
Namun, bukan berarti kita menjadi cepat menyerah, ya Kawan Puan.
Kamu harus tetap optimis dan percaya bahwa akan ada hal baik lainnya yang bisa diusahakan untuk menjadi kenyataan.
Nah, keempat tips dari Inez di atas sudah sepatutnya kamu coba ya, Kawan Puan, agar dapat lebih menerima dan menghargai diri sendiri. (*)