Apa Itu Growth Mindset dan Pentingnya untuk Kesuksesan Diri dan Karier

Aulia Firafiroh - Kamis, 27 Januari 2022
Mengenal apa itu growth mindset
Mengenal apa itu growth mindset designer491

Parapuan.co- Kemajuan di dalam karier adalah salah satu mimpi sebagian banyak orang. Tak heran jika kemajuan karier dijadikan sebagai salah satu parameter kesuksesan.

Ada berbagai macam faktor yang bisa memengaruhi seseorang dalam meraih kesuksesan karier. Salah satunya memiliki pola pikir atau mindset yang tepat untuk membantumu dalam menggapai kesuksesan.

Kawan Puan harus memiliki mindset atau pola pikir jika ingin meraih mimpi dan menggapai kesuksesan. Pasalnya, tanpa ada mindset yang terbuka atau mau berkembang, kita akan menjadi susah untuk meraih kesuksesan.

Pola pikir tersebut dikenal dengan nama growth mindset. Lalu apa itu, growth mindset?

Dilansir dari laman kompas.com, growth mindset adalah pola pikir yang dimiliki oleh seseorang yang menganggap bahwa kemampuan atau bakat yang dimilikinya hanya sebuah permulaan dan bisa dikembangkan dengan latihan dan kerja keras.

Seorang psikolog dari Universitas Stanford bernama Carol Dweck, melakukan studi soal growth mindset pada seseorang. Ia menghabiskan waktu mempelajari bagaimana seseorang bisa meraih kesuksesan.

Selain itu, Carol juga melakukan penelitian soal apa yang bisa dikontrol oleh diri kita untuk mendorong pencapaian kesuksesan tersebut. Kemudian ia menemukan dua jenis pola pikir mengenai, yakni growth mindset dan fixed mindset.

Berbeda dengan growth mindset, fixed mindset adalah pola pikir kaku bahwa kegagalan yang dialaminya adalah keterbatasan kemampuan diri. Sehingga pola pikir growth mindset sangat penting untuk dimiliki seseorang.

Lalu bagaimana pentingnya growth mindset dalam kesuksesan karier? Simak penjelasannya di bawah ini!

Baca juga: Apa Itu Pola Pikir Keuangan? Ini Penjelasan serta 5 Cara Membentuknya

Sumber: kompas
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha