Sinopsis Kukira Kau Rumah, Film Terbaru Prilly Latuconsina yang Tayang Februari 2022

Rizka Rachmania - Kamis, 27 Januari 2022
Sinopsis film Kukira Kau Rumah yang dibintangi Prilly Latuconsina.
Sinopsis film Kukira Kau Rumah yang dibintangi Prilly Latuconsina. Instagram @kukirakaurumah

Kukira Kau Rumah mengangkat isu kesehatan mental dan menyoroti kehidupan Niskala sebagai seorang bipolar.

Di kehidupannya, Niskala bisa dibilang beruntung sebab mempunyai teman-teman yang bisa jadi support system-nya.

Support system yang selalu melindungi dan mendukung Niskala adalah Dinda (Shenina Cinnamon) dan Oktavianus (Raim Laode).

Niskala pun mendapatkan sosok baru dalam kehidupannya, yakni seorang laki-laki bernama Pram (Jourdy Pranata).

Hadirnya Pram membuat kehidupan Niskala jadi tambah berwarna. Terlebih Pram adalah sosok yang bisa memberinya pengalaman baru.

Diceritakan, Pram adalah seorang pemuda yang suka menulis lagu. Ia pun kerap manggung di beberapa tempat.

Pram juga jadi laki-laki yang mengagumi Niskala. Ia berusaha menjalin hubungan yang lebih dekat dengan perempuan itu.

Beruntung, hubungan keduanya memang lambat laun semakin terjalin erat.

Musik pun punya andil besar dalam mendekatkan hubungan Niskala dan Pram.

Baca Juga: Jadi Pemilik Klub Bola Persikota, Prilly Latuconsina Minta Restu Walikota Tangerang

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029