Sering Disalahartikan, Ini 3 Perbedaan PCOS dan Endometriosis

Ericha Fernanda - Jumat, 28 Januari 2022
Perbedaan PCOS dan endometriosis
Perbedaan PCOS dan endometriosis kokouu

3. Pengobatan

Pengobatan PCOS bertujuan untuk menginduksi ovulasi dan menurunkan hormon androgen. Pengobatannya meliputi:

Modifikasi gaya hidup. Ini dilakukan dengan diet sehat dan olahraga teratur untuk menurunkan berat bdan dan mengelola gejala PCOS.

Obat-obatan. Ini dikonsumsi untuk memicu ovulasi, mengurangi androgen, dan mengatasi jerawat atau pertumbuhan rambut berlebih.

Operasi ovarium laparoskopi. Jika obat ovulasi tidak membantu, dokter akan merekomendasikan operasi untuk menghancurkan jaringan yang melepaskan androgen di ovarium.

Sedangkan, pengobatan endometriosis berfokus pada pengurangan estrogen dan rasa sakit selama periode menstruasi. Ini termasuk:

Modifikasi gaya hidup. Diet seimbang dan kaya nutrisi dapat membantu mengelola gejala endometriosis.

Obat untuk estrogen. Obat-obatan, seperti kontrasepsi, dapat membantu mengurangi estrogen dan mengatur pertumbuhan jaringan endometrium.

Obat pereda nyeri. Ini dikonsumsi untuk meredakan nyeri selama periode menstruasi yang menyakitkan.

Operasi pengangkatan jaringan. Ini direkomendasikan oleh dokter untuk menghilangkan pertumbuhan jaringan endometrium.

Histerektomi. Operasi pengangkatan rahim mungkin disarankan jika gejalanya semakin parah atau mengancam nyawa.

Jadi, itulah perbedaan signifikan antara PCOS dan endometriosis ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Histerektomi, Prosedur Pengangkatan Rahim untuk Mencegah Rasa Sakit Berkelanjutan

Sumber: Healthline
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat