3. Kim Ji Won - Lovestruck in the City
Jika aktris sebelumnya mempelajari keahlian baru untuk mendalami peran, aktris Kim Ji Won justru harus melawan rasa takut dan fobianya untuk memerankan karakter di Lovestruck in the City.
Kim Ji Won merupakan seseorang yang aquaphobia (takut dengan air dan laut), namun ia harus melawan itu untuk mendalami peran yang memaksanya harus beradegan berselancar.
Sebelumnya, saat membintangi drama Descendant of the Sun, ia pun pernah menangis saat proses syuting karena temannya menceburkannya ke dalam air.
Namun, untuk membintangi peran di drama bersama Ji Chang Wook ini ia bisa mengubur ketakutannya dan bersikap profesional terhadap peran.
4. Hong Seung Hee - Move To Heaven
Untuk memerankan karakter di Move To Heaven, aktris Hong Seung Hee harus menunjukkan keahlian yang tidak biasa.
Berperan sebagai remaja yang juga bekerja jadi penyelam paruh waktu di sebuah akuarium raksasa, Seung Hee pun harus belajar menyelam di Pulau Jeju.
Bahkan, ia juga berhasil mendapat sertifikat scuba diving berkat pelatihan yang ia lakukan.
Nah, itulah deretan aktris yang totalitas dalam melakukan persiapan untuk memerankan karakter perempuan di drama Korea. (*)
Baca Juga: Daftar 6 Drama Korea dengan Biaya Produksi Termahal, Ada yang Rp665 Miliar