Pasangan Mendadak Minta Putus Tanpa Alasan? Hadapi dengan Cara Ini

Ericha Fernanda - Sabtu, 29 Januari 2022
Pasangan minta putus tanpa alasan
Pasangan minta putus tanpa alasan somethingway

Parapuan.co - Putus cinta tidak pernah mudah, apalagi ketika pasanganmu mendadak minta putus tanpa alasan.

Pada prinsipnya, putus tanpa alasan itu tidak ada. Hanya saja pasanganmu tidak bersedia untuk menceritakan secara terbuka.

Ada masalah tertentu yang sebenarnya disembunyikan, tapi tidak bisa mengungkapkannya sehingga meminta untuk putus.

Memang sulit untuk menerima keputusan ini, tapi kamu harus menerimanya karena pasanganmu sudah tidak ingin lagi bersamamu.

Jika kamu bersikeras untuk mempertahankan hubungan ini, justru nantinya kamu bisa lebih tersakiti secara mental.

Untuk menerimanya, berikut beberapa cara menghadapi pasangan yang mendadak minta putus tanpa alasan seperti melansir Healthline

1. Mengakui dan Mengekspresikan Emosi

Mengekspresikan emosi adalah langkah pertama menuju pemulihan. Di tahap ini, kamu boleh menangis, takut, terkejut, marah, atau sedih.

Jangan berusaha membuat dirimu baik-baik saja di situasi rentan seperti ini, sebaliknya akui apapun yang kamu rasakan.

Baca Juga: Tak Mengapa Sedih, Begini 4 Cara Merasa Lebih Baik setelah Putus Cinta



REKOMENDASI HARI INI

12 Cara Mengurangi Stres dan Mendapatkan Lebih Banyak Waktu Luang