Selain Waspada, Ini Alasan Mengapa Kucing Berputar sebelum Tidur

Saras Bening Sumunar - Minggu, 30 Januari 2022
Alasan kucing berputar-putar sebelum tidur
Alasan kucing berputar-putar sebelum tidur Photo by Ludemeula Fernandes on Unsplash

2. Menjaga suhu tubuh

Alasan lain kucing peliharaan yang berputar-putar sebelum tidur adalah mereka sedang berusaha menjaga suhu tubuhnya.

Terlebih saat kucing berada di cuaca dingin.

Sering kali cuaca dingin membuat kucing peliharaan menggulung tubuhnya seperti bola agar tetap hangat.

Semakin erat kucing peliharaan meringkuk maka semakin hangat tubuhnya.

3. Waspada terhadap pemangsa

Selain menjaga suhu tubuh, kucing peliharaan yang berputar-putar sebelum tidur juga sedang berusaha menjaga dirinya dari pemangsa.

Bisa jadi ular yang mungkin masuk rumah atau serangga yang mematikan.

Umumnya, hal ini dilakukan kucing peliharaan jika tempat tinggal Kawan Puan dekat dengan persawahan atau kebun kosong.

Kawan Puan, itu tadi alasan kucing peliharaan berputar-putar sebelum tidur.

Jadi jangan panik karena kini kamu telah mengetahui alasannya.

Baca Juga: Kucing Peliharaan Sering Mencakar Sofa? Coba Hentikan dengan Cara Ini

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Perempuan Lebih Rentan, Begini Cara Mengajarkan Anak Mengidentifikasi Tindak Kekerasan