Saat wabah zombie menyebar, Na Yeon tetap meremehkan dan merendahkan Gyeong Su. Ia juga tak mau opininya tentang Gyeong Su salah hingga dengan sengaja mengubah temannya itu menjadi zombie.
Akan tetapi, kita semua tahu bahwa sikap buruk Na Yeon membawanya kepada karma buruk di akhir.
4. Sifat egois akan mendatangkan karma
Kawan Puan yang sudah menonton All of Us Are Dead pastinya tahu bahwa di serial ini orang-orang egois mendapatkan karmanya sendiri.
Mereka yang berpikir egois ingin menyelamatkan dirinya sendiri pada akhirnya akan kalah dan menanggung akibatnya.
Di tengah serangan wabah zombie seperti di All of Us Are Dead kita memang harus berusaha menyelamatkan diri sendiri.
Baca Juga: Rekomendasi Film dan Drama Korea dengan Kisah Zombie, Ada All of Us Are Dead!
Namun jangan sampai usaha kita untuk selamat malah mengorbankan orang lain. Jika kita egois hanya memikirkan diri sendiri, maka kita akan merasakan akibat buruknya di akhir.
5. Selalu bersiap dengan kemungkinan terburuk
Saat ada krisis, termasuk serangan zombie tiba-tiba seperti di All of Us Are Dead, kita harus selalu bersiap dengan kemungkinan terburuk.
Kemungkinan terburuk itu bisa jadi soal kerusakan bangunan dan fasilitas yang diakibatkan oleh krisis maupun keputusan sulit yang perlu kita ambil.
Seperti di All of Us Are Dead, para murid SMA dan warga Hyosan harus menghadapi situasi di mana fasilitas daerah rusak. Internet di Hyosan pun bahkan diputus sejak ada wabah zombie.
Belajar dari penyelamatan diri siswa SMA Hyosan, kita harus mampu melihat gambaran besar situasi krisis yang terjadi sambil berusaha dengan kemampuan kita untuk menyelamatkan diri.
Selain melihat bagaimana siswa SMA Hyosan menyelamatkan diri dari zombie, ternyata ada banyak pelajaran hidup berharga yang bisa kita petik ya, Kawan Puan.
Baca Juga: Ghost Doctor hingga All Of Us Are Dead, Drama Korea Tayang Tahun 2022
(*)