"Tanpa basa-basi aku langsung 'ya ayo'," imbuhnya.
Prinsa Mandagie kini merasa bersyukur karena bisa terlibat di sebuah serial drama yang populer di 25 negara.
Kini, Prinsa lebih memilih menjadi pengisi soundtrack dibandingkan mengambil peran Lydia, karakter antagonis di Layangan Putus.
"Kayaknya nggak bisa aku jadi Lydia," ungkap Prinsa sembari tertawa.
MD Music secara khusus memproduksi lagu untuk serial Layangan Putus dengan melodi ballad dan lirik yang dalam.
Suara Prinsa yang lembut dan tinggi dinilai cocok untuk mengiringi drama rumah tangga Kinan (Putri Marino) dan Aris (Reza Rahadian)
Lirik Sahabat Dulu sendiri bercerita tentang rasa kehilangan seseorang karena pasangannya tidak lagi seperti dulu.
Lagu Sahabat Dulu yang dinyanyikan Prinsa Mandagie kini sudah 2 juta kali didengarkan di platform musik digital Spotify.
Lagu ini pun mendapatkan banyak pujian dari netizen karena berhasil membuat pendengar terbawa perasaan.
Baca Juga: Bongkar Episode Terakhir Layangan Putus, Reza Rahadian: Ending yang Luar Biasa
(*)