Parapuan.co - Berjualan online melalui media sosial dan platform e-commerce menjadi pilihan yang menarik bagi banyak orang yang menginginkan penghasilan tambahan.
Sebab, berjualan online kini tak membutuhkan modal besar, misalnya saja dengan menjadi seorang reseller.
Namun, dalam berbisnis, sekalipun kamu hanya seorang reseller, kamu perlu memperhatikan beberapa hal sebelum memulai bisnis ini.
Dengan demikian, kamu bisa meraup keuntungan yang bisa kamu manfaatkan untuk penghasilan tambahan.
Melansir NOVA, yuk simak beberapa hal yang harus diperhatikan jika ingin sukses menjadi reseller online!
1. Tentukan produk yang akan dijual
Sebelum berjualan online sebagai reseller, Kawan Puan harus mencari tahu terlebih dahulu produk apa yang ingin dijual dan ditawarkan.
Dalam menentukan produk, kamu juga harus mengetahui siapa yang menjadi target pasar agar proses penjualan produk lebih jelas.
Selain itu, jangan lupa untuk menyesuaikan produk yang dijual dengan permintaan pasar, ya.
Baca Juga: Ingin Penghasilan Tambahan? Ini Cara Menjadi Dropshipper di Shopee untuk Pemula
Kenali juga seluk beluk produk yang kamu jual agar ketika ada konsumen yang bertanya, kamu bisa menjelaskannya dengan baik.
2. Terapkan harga yang terjangkau
Jika kamu sudah menemukan produk apa yang ingin dijual beserta target pasar dan rincian produknya, selanjutnya kamu bisa mulai menentukan harga jual per produk.
Ketika menentukan harga, sebaiknya sesuaikan dengan kondisi ekonomi Indonesia, sehingga produk kamu ramah di kantong dan bisa dibeli oleh siapa pun.
Harga jual yang rendah memang tidak memberikan keuntungan yang banyak, tetapi efektif untuk mempercepat laju perputaran barang serta pendapatan untuk kelancaran bisnis.
3. Kenali kompetitor
Seperti halnya bisnis pada umumnya, kamu harus mengetahui siapa saja kompetitor kamu yang juga menjual produk serupa.
Tak dapat dimungkiri, persaingan di dunia bisnis sangatlah ketat, sehingga kamu harus mengenali kompetitormu dan terus berinovasi agar kamu lebih unggul dari yang lain.
Selain bersaing dalam hal harga, kamu juga akan bersaing di sektor kualitas produk dan pelayanan bisnis online yang kamu jalani.
Baca Juga: Rekomendasi Platform untuk Jadi Reseller Perhiasan Emas, Bakal Cuan!
4. Gunakan teknik pemasaran yang sesuai
Kesuksesan sebuah bisnis juga dipengaruhi oleh teknik pemasaran yang tepat, karenanya kamu perlu membuat strategi pemasaran.
Strategi pemasaran saat berjualan online sebagai reseller bisa kamu lakukan melalui media sosial, media cetak, atau media elektronik.
Kamu bisa menyesuaikan dan melihat kembali mana cara pemasaran yang paling tepat untuk bisnis serta produk kamu.
5. Promosi di media sosial
Promosi di media sosial bisa menjadi teknik pemasaran yang tepat dan efektif untuk menjangkau konsumen.
Caranya pun cukup mudah, kamu bisa membuat akun khusus bisnis online kamu dan mengunggah foto serta testimoni produk.
Dengan adanya testimoni, kamu bisa membuktikan kualitas produk dan layanan yang diberikan guna meningkatkan kredibilitas sebagai reseller online.
Baca Juga: 5 Ide Bisnis Kekinian dengan Modal Minim, Cocok untuk Mahasiswa!
6. Berikan promo menarik
Di awal merintis bisnis online sebagai reseller, kamu tak perlu enggan memberikan promo menarik, ya.
Tak perlu sering-sering, kamu bisa memberikan promo atau tawaran menarik kepada konsumen di momen-momen tertentu, misalnya di hari-hari besar.
Lewat promo, kamu dapat menarik minat konsumen untuk membeli produk yang kamu jual.
Itulah beberapa kunci kesuksesan reseller online yang bisa kamu coba untuk mendapatkan penghasilan tambahan. (*)