Parapuan.co - Segala jenis stres yang saat ini mungkin sedang kamu alami itu hendaknya segera diatasi ya, Kawan Puan.
Di sisi lain, jika ada pikiran negatif juga sebaiknya secepatnya dialihkan, pasalnya kondisi ini bisa berdampak pada ketidakdamaian batin.
Untuk menyingkirkan hal negatif yang ada di otak termasuk stres, maka kamu perlu mencoba praktik menjernihkan pikiran.
Dilansir dari Very Well Mind, berikut ini praktik menjernihkan pikiran untuk melepas stres, yuk dicoba ya!
1. Meditasi
Jika ingin mencoba menjernihkan pikiran cobalah melakukan meditasi.
Meditasi ini merupakan salah satu cara untuk meningkatkan pengampunan diri dan mengurangi emosi negatif.
Hal ini pun juga diungkapkan dalam studi Meditation lowers stress and supports forgiveness among college students: A randomized controlled trial.
Untuk memulai latihan meditasi, cukup cari tempat di mana kamu bisa duduk dan bersantai.
Baca Juga: Pentingnya Jeda Sejenak di Dunia yang Serba Cepat, Bagaimana Memulainya?
Sehabis itu aturlah napas dan mulai kendalikan pikiranmu, usahakan untuk selalu fokus meditasi ya.
2. Cultivate mindfulness
Langkah selain itu adalah cultivate mindfulness atau melakukan suatu hal dengan perhatian penuh.
Cultivate mindfulness merupakan praktik yang bagus dan memiliki efek posifik pada banyak aspek kehidupan manusia.
Pasalnya menyelesaikan suatu aktivitas dengan perhatian penuh yang dapat menjadi cara restoratif untuk mengamati pikiran dan menyelesaikan sesuatu.
Misalnya, cobalah membersihkan kamar, membersihkan lemari, atau memasak makanan sehat.
3. Menulis
Menjernihkan pikiran juga bisa dilakukan dengan menulis.
Baca Juga: 5 Efek Kadar Kortisol Tinggi pada Tubuh, Salah Satunya Gelisah
Ungkapkan segala pikiran dan perasaan yang penuh tekanan dengan cara menulis.
Memeriksa emosi dengan menulis membantumu mempelajari pikiran yang mengganggu dan kamu pun bisa mencari solusi.
Jika menulis jurnal berhasil, maka pikiranmu pun akan menjadi jernih.
4. Mengalihkan perhatian
Cara lain untuk menjernihkan pikiran adalah dengan mengalihkan perhatian.
Terkadang, hal terbaik yang dapat dilakukan untuk mengubah pikiran negatif adalah dengan mengubah fokusmu.
Misalnya dengan pergi ke luar kota, olahraga, menjalankan hobi, dan membaca buku.
Meski sederhana, mengalihkan pikiran itu mampi membawa aktivitas positif ke dalam hidup dan melepaskan diri dari stres serta kekhawatiran.
5. Terhubung dengan teman
Baca Juga: Kenali 5 Mitos dan Fakta tentang Meditasi yang Sering Disalahartikan
Cobalah untuk fokus dengan hubungan pertemanan yang positif.
Sebab, hal ini dapat meminimalkan stres yang sedang dialami.
Di sisi lain, memproses masalah dengan seorang teman yang berempati bisa menjadi pengalihan yang sehat dan metode koping yang sangat efektif.
Bahkan jika kamu memilih untuk tidak membicarakan masalah, tindakan sederhana seperti berkumpul dengan teman dapat berguna untuk menjernihkan pikiran.
Langkah ini pun menjadi cara yang menyenangkan dan sehat untuk mengatasi stres dan kecemasan.
Wah, ternyata praktik menjernihkan pikiran itu mudah dilakukan ya, yuk dicoba. (*)