Jadi Skincare Viral di TikTok, Timun Beku Bisa Gantikan Jade Roller?

Dian Fitriani N - Sabtu, 5 Februari 2022
Skincare viral di TikTok timun beku.
Skincare viral di TikTok timun beku. TikTok

Hal tersebut dibenarkan oleh dr. Karan Raj, melalui akun TikTok pribadinya.

"Es yang ada di dalam timun beku dapat mengurangi bengkak dan mengatasi jerawat," tutur Karan.

"Bisa menenangkan iritasi kulit juga," tambahnya.

Benarkah timun beku bisa gantikan jade roller?

Jade roller merupakan alat kecantikan dengan segudang manfaat untuk kecantikan, salah satunya mengatasi mata panda hingga mengatasi kerutan.

"Menerapkan timun beku sama dengan jade roller, ia bisa membuat wajah saya terlihat lebih glowing, lembab dan cerah," ujar pemilik akun TikTok Faddy.

"Selain lebih terjangkau, bahan makanan ini bisa mengurangi masalah kulit seperti kemerahan, jerawat dan mata panda, jadi manfaatnya mirip seperti alat kecantikan mahal di pasaran," tambahnya.

Faddy juga memaparkan, ketika diaplikasikan ke wajah, skincare viral di TikTok timun beku terasa dingin dan menenangkan, seperti serum.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Serum Cica Lokal yang Jadi Skincare Viral di TikTok

"Memang mirip seperti serum, namun lebih baik menggunakan serum yang sudah diuji secara klinis agar lebih efektif," tutur Fabusiwa.

Bagaimana, tertarik mencoba tren ala TikTok ini, Kawan Puan?(*)

Sumber: refinery29
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat