5 Film Hollywood Tayang di Bioskop Indonesia Februari 2022, Ada Film Aksi Tom Holland

Alessandra Langit - Minggu, 6 Februari 2022
Hale Berry di film Hollywood Moonfall yang tayang di bioskop Februari 2022.
Hale Berry di film Hollywood Moonfall yang tayang di bioskop Februari 2022. IMDb/Kompas.com

4. Texas Chainsaw Massacre (Tayang 18 Februari 2022)

Film ini merupakan sekuel dan kejadian 47 tahun kemudian dari seri film dengan judul yang sama.

Texas Chainsaw Massacre menceritakan tentang Ruth, pembuat uang di San Francisco yang berusia 25 tahun.

Takut meninggalkan sang adik yang remaja sendirian, Ruth mengajaknya ke Texas dalam perjalanan bisnis, karena takut meninggalkannya sendirian di kota.

Adik perempuannya yang bernama Lila adalah seorang fotografer amatir yang harus duduk di kursi roda.

Selama menjalani bisnisnya, Ruth dan Lila mendapatkan teror dari Leatherface. penjahat berusia 60 tahun.

5. Fallen (Tayang 22 Februari)

Baca Juga: 5 Drama Korea di Netflix Bulan Februari 2022, Forecasting Love and Weather hingga Twenty Five Twenty One

Film horor ini menceritakan kisah seorang pendeta yang mengasingkan diri di sebuah peternakan.

Kesalahan eksorsismenya menghantui sang pendeta hingga bertahun-tahun setelah kejadian tersebut.

Ia ingin menebus kesalahan tersebut, namun ia terjebak dengan perjanjian dengan makhluk halus.

Pendeta ini pun harus melawan pasukan iblis menyeramkan yang terus menerus menyerangnya.

Iman dan kepercayaan akan Tuhan pun diuji dengan sulitnya pertarungan dengan iblis tersebut.

Mampukah sang pendeta mengalahkan kekuatan jahat?

Kawan Puan, itu dia daftar film Hollywood yang bisa kamu saksikan di bioskop pada Februari 2022.

Penting untuk Kawan Puan ingat, kamu tetap harus disiplin protokol kesehatan saat nonton di bioskop.

Jangan lupa untuk tetap menjaga jarak dengan penonton lain dan melakukan skrining akun PeduliLindungi.

Baca Juga: Sudah Tayang di Bioskop, Ini Sinopsis Film Ben & Jody yang Penuh Aksi

(*)

Sumber: IMDb
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat