BERITA TERPOPULER FASHION & BEAUTY: Daftar Kosmetik Bermerkuri hingga Gaya Chae Soo Bin

Citra Narada Putri - Rabu, 9 Februari 2022
Berita terpopuler fashion & beauty
Berita terpopuler fashion & beauty paulynn/iStockphoto

Parapuan.co - Ada tiga topik terhangat dalam Berita Terpopuler Fashion & Beauty hari ini.

Mulai dari gaya manis Chae Soo Bin di drama Korea Rookie Cops hingga rekomendasi sunscreen yang aman untuk anak.

Ada pula topik tentang daftar kosmetik berbahaya yang mengandung merkuri. Simak yuk, ulasan masing-masing topik berikut!

1. Jadi Anggota Kepolisian, Ini 5 Gaya Manis Chae Soo Bin di Serial Rookie Cops

Tayang sejak akhir Januari kemarin, drama Korea Rookie Cops menjadi salah satu serial yang ditunggu-tunggu oleh penggemar.

Drama yang digarap oleh sutradara Kim Byung Soo ini mengangkat kisah Akademi Kepolisian Korea Selatan.

Sejumlah aktor dan aktris ternama yang ikut meramaikan drama Korea Rookie Cops menjadi alasan utama banyak yang menantikan drama ini, salah satunya adalah Chae Soo Bin.

Dalam serial terbarunya ini, Chae Soo Bin memerankan karakter bernama Ko Eun Kang, seorang perempuan penuh semangat yang bercita-cita masuk ke dunia kepolisian.

Bagi Kawan Puan yang baru ingin mulai menonton drama ini, yuk intip gaya manis Chae Soo Bin di drama Korea Rookie Cops berikut ini!

Baca Juga: Bebas Bau Badan, Ini Rekomendasi Body Care untuk Hijaber dari Nivea

2. 5 Rekomendasi Sunscreen Anak yang Aman untuk Lindungi Kulit si Kecil

American Academy of Dermatology (AAD) juga menyarankan agar anak-anak mengunakan sunscreen sebelum beraktivitas ke luar rumah.

Beberapa karakteristik sunscreen anak yang perlu para orang tua ketahui adalah sebagai berikut:

- Memiliki broad spectrum, yaitu mampu menghalau sinar UVA dan UVB.
- Waterproof atau tahan air.
- Memiliki SPF minimal 30 atau lebih besar.

Nah jika Kawan Puan ingin mencari sunscreen anak, berikut beberapa rekomendasinya!

3.  Mengandung Merkuri, Ini Daftar Kosmetik Berbahaya Terbaru dari BPOM

Menurut WHO, kandungan merkuri bisa menimbulkan beberapa efek berbahaya pada kulit, seperti kemerahan.

Selain itu, kandungan merkuri juga bisa menimbulkan efek korosif pada kulit jika digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Terkait kosmetik berbahaya yang mengandung merkuri, BPOM baru-baru ini mengeluarkan daftar kosmetik yang perlu kita hindari.

Melalui akun Instagram resminya, BPOM merilis 9 merek kosmetik yang mengandung merkuri, seperti berikut ini.

(*)

Baca Juga: Pebasket Amerika Serikat, Justin Holiday, Pesan Batik dari Blitar



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja