Parapuan.co - Sinopsis series kali ini berasal dari Indonesia, yakni Turut Berduka Cita.
Serial ini merupakan kolaborasi antara WeTv dan Rapi Film, dengan mengangkat genre komedi satir, yang disutradarai oleh Nia Dinata.
Di awal fillm, kita akan menyaksikan kematian Rauf Affan, seorang pebisnis yang berpengaruh di masyarakat, bapak beranak tiga sekaligus kakek dari tiga cucu.
Kematiannya yang mendadak mengundang banyak tanda tanya bagi orang di sekitarnya.
Dalam sinopsis series tersebut juga diceritakan, setelah kematian sang pebisnis, mulai muncul rahasia hingga perasaan dari setiap anggota keluarga yang ditinggalkan.
Hal itu terjadi saat kematian pebisnis itu memasuki hari ke-40, satu-persatu rahasia mulai terbongkar.
Seperti hubungan Rauf Affan dengan istri muda bersama anak-anak perempuannya.
Sang menantu pun mencalonkan diri sebagai gubernur di kotanya.
Tak hanya itu, cucunya pun mendadak ingin menjadi seorang atlet sepakbola hingga anak bungsunya yang tak pernah pulang ke rumah.
Lebih lanjut, jalan cerita series Turut Berduka Cita dibintangi deretan artis papan atas Indonesia, seperti Luna Maya, Tora Sudiro, Atiqah Hasiholan, Ersa Mayori serta Oka Antara.
Baca Juga: Sinopsis Series Monarch, Mengulik Kisah Keluarga dalam Musik Country
Sebagai informasi, sinopsis series ini merupakan kali pertama WeTV berkolaborasi dengan Nia Dinata, lho.
"Turut Berduka Cita adalah kolabolarasi yang menyenangkan buat saya, ini merupakan project pertama saya dengan WeTV," ujar Nia, mengutip Nova.ID.
"Semoga bisa mengangkat cerita keluarga Indonesia, dan membawa pesan cerita universal," tambahnya.
Kehadiran Turut Berduka Cita dengan genre dark comedy diharapkan mampu menjadi pelengkap genre di WeTV.
"Penonton akan dibawa untuk menikmati kisah keluarga, cinta, politik bahkan misteri dari tiga generasi," tutur Lesley Simpson, Executive Producer and Country Head WeTV dan Iflix Indonesia.
Tak hanya itu, serial garapan Nia Dinata tersebut mengklaim dapat ditonton untuk semua kalangan usia.
"Bisa dinikmati untuk semua generasi, mulai ibu hamil, milenial hingga Gen Z," tambah Lesley.
Jalan cerita series ini akan tayang sebanyak delapan episode, bagaimana tertarik menonton?
Baca Juga: Sinopsis Series Chosen, Bongkar Rahasia di Balik Jatuhnya Meteor
Fakta serial Turut Berduka Cita
Melansir Kompas.com, ini dia fakta serial Turut Berduka Cita.
1. Satir
Seperti film buatan sebelumnya yang berjudul Arisan, Nia Dinata ingin serial terbarunya ini mengangkat genre komedi satir.
Ia pun harus jeli ketika menghadirkan setiap scene dark comedy lewat dialog pemainnya.
2. Ikuti jejak Arisan!
Sunil Samtani selaku produser berharap Turut Berduka Cita dapat mengikuti jejak kesuksesan serial Arisan! di tahun 2003 silam.
Ia pun memilih para pemain terbaik melalui cast, sebelum memulai produksi sinopsis series Turut Berduka Cita.
"Menurut saya, suasana Covid-19 kita ingin memberikan tontotan yang menarik dalam paket lengkap, mulai dari komedi hingga menyenangkan, dari hasil diskusi kami, inilah para pemain terpilih," tutur Sunil.
Baca Juga: Bahas Kenakalan Remaja, Ini Sinopsis Series Juvenile Justice yang Tayang Februari 2022
3. Tentang Hidup
Lewat kisah Turut Berduka Cita, Nia Dinata ingin menggambarkan bahwa satu-satunya hal yang pasti terjadi di dalam kehidupan hanyalah kematian.
"Hidup ini tentu akan berujung pada akhir hidup, jadi di balik komedi ini memang sebenarnya cukup filosofis ke arah sana," tutur Nia.
Lantas bagaimana kelanjutan serial Turut Berduka Cita? Jangan lupa, saksikan di WeTV ya, Kawan Puan.(*)