Ternyata Ini Perbedaan dan Persamaan Profesi Wartawan Vs. Jurnalis

Arintha Widya - Rabu, 9 Februari 2022
ilustrasi jurnalis sedang bertugas
ilustrasi jurnalis sedang bertugas Craig Adderley

Menurut KBBI, wartawan adalah orang yang pekerjaannya mencari dan menyusun berita untuk dimuat dalam surat kabar, majalah, radio, dan televisi.

KBBI juga mencatat bahwa profesi yang dijalankan wartawan sama dengan juru warta, alias jurnalis.

Melansir Kompas.com, istilah wartawan berasal dari kata warta yang artinya adalah berita.

Apa itu jurnalis?

Sementara itu, KBBI memberikan definisi yang berbeda antara wartawan dengan jurnalis.

Di KBBI, pengertian jurnalis adalah orang yang pekerjaannya mengumpulkan dan menulis berita di media massa cetak atau elektronik; wartawan.

Menurut Akhmad Supriyatna dalam buku Mengembangkan Jurnalistik Sekolah (2021), jurnalis merujuk pada orang yang melakukan kegiatan jurnalistik.

Kegiatan jurnalistik yang dimaksud dalam hal ini serupa dengan definisi wartawan secara umum pada KBBI.

Yaitu, kegiatan mencari, mengumpulkan, meliput, dan menulis berita untuk disebarluaskan lewat media cetak atau elektronik.

Baca Juga: Kode Etik Jurnalistik yang Harus Diketahui Jika Ingin Menjadi Jurnalis



REKOMENDASI HARI INI

Restoran Mewah Ini Tawarkan Warisan Kuliner Khas Indonesia Timur