BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Lowongan Kerja Startup Gojek hingga Kode Etik Jurnalistik

Aghnia Hilya Nizarisda - Kamis, 10 Februari 2022
Lowongan kerja startup untuk fresh graduate di Gojek.
Lowongan kerja startup untuk fresh graduate di Gojek. Gojek

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Lady Boss hari ini, Kamis (10/02/2021).

Mulai dari mengetahui bagaimana persyaratan dan lowongan kerja startup Gojek untuk S1 dengan posisi Sales Executive.

Hingga membahas apa saja kode etik jurnalistik yang harus diketahui jika ingin menjadi jurnalis dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional.

Yuk, simak ada apa saja berita terpopuler kali ini!

1. Gojek Buka Lowongan Kerja Startup Posisi Sales Executive untuk Lulusan S1

Baru-baru ini perusahaan rintisan asal Indonesia ini kembali membuka membuka lowongan kerja startup untuk lulusan S1. 

Seperti kita ketahui, Gojek merupakan platform yang menyediakan layanan bagi masyarakat mulai dari moda transportasi hingga kebutuhan sehari-hari.

Kini, Gojek telah menjadi platform on-demand di Asia Tenggara dan aplikasinya pun telah diunduh lebih dari 190 juta kali.

Dalam upaya mengembangkan usahanya, Gojek membuka lowongan kerja startup dan posisi yang dibuka adalah sebagai Sales Executive untuk Online Commerce.

Baca Juga: Ruangguru Buka Lowongan Kerja Startup untuk Experienced Hire di Bagian Marketing

Kesempatan kerja ini terbuka bagi Kawan Puan yang telah memiliki pengalaman kerja sebagai sales setidaknya selama 1 tahun.

Baca selengkapnya di sini.

2. Dirikan Media Sendiri, Najwa Shihab Ungkap Itu Momen Menakutkan Untuknya

Jika Kawan Puan diminta sebutkan nama seorang jurnalis perempuan, boleh jadi ada yang akan menyebut nama Najwa Shihab.

Pasalnya, hingga kini Najwa Shihab masih terus menjalankan perannya sebagai seorang jurnalis hingga mendirikan medianya sendiri, Narasi.

Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional, tak ada salahnya untuk mengenal lebih dekat perempuan yang namanya makin melejit berkat program Mata Najwa.

Melansir NOVA, Najwa berkisah bahwa dirinya percaya bahwa sukses bersama-sama sesama perempuan ialah hal yang sangat bisa diraih.

Hal itulah yang diterapkannya dalam mendirikan perusahaan medianya. Betapa tidak, ketiga pendiri media ini ialah perempuan semua.

Menariknya, Najwa mengungkapkan bahwa momen mendirikan perusahaan media tersebut ialah salah satu yang menakutkan untuknya.

Baca Juga: Pulang Kampung, Najwa Shibab Liburan ke Destinasi Wisata Sulawesi Selatan

Meski begitu, ketakutan itulah yang justru membuat Najwa yakin bahwa apa yang dikerjakannya adalah untuk sesuatu yang besar.

Baca selengkapnya di sini.

3. Kode Etik Jurnalistik yang Harus Diketahui Jika Ingin Menjadi Jurnalis

Hari Pers Nasional yang berkaitan erat dengan profesi jurnalis baru saja diperingati, tepatnya setiap 9 Februari.

Pasalnya, menjadi jurnalis bukanlah hal mudah karena banyak risiko pekerjaan dan hal yang harus dipelajari salah satunya kode etik.

Sama dengan profesi polisi dan TNI, jurnalis pun memiliki kode etik tersendiri.

Berikut makna kode etik jurnalistik beserta isinya yang perlu kamu tahu jika ingin menjadi jurnalis melansir Kompas.com.

Selain itu, kamu perlu tahu bahwa kebebasan pers merupakan salah satu bagian dari hak asasi manusia yang telah dijamin dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 40 Tahun 1999.

Baca Juga: Hari Pers Nasional, Ternyata 4 Novel Ini Ditulis oleh Seorang Wartawan

Lantas, agar kebebasan tersebut tidak disalahgunakan, maka dibentuklah Kode Etik Jurnalistik untuk para jurnalis.

Kode etik jurnalistik berfungsi sebagai landasan moral dan etika agar seorang jurnalis melakukan tindakan tanggung jawab sosial. Apa saja isinya?

Baca selengkapnya di sini.

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja