Oleh karena itu, meski Kawan Puan telah memperhitungkan dengan baik tidak ada salahnya jika kamu juga mempersiapkan anggaran untuk keperluan tak terduga.
2. Konflik dengan vendor
Masalah selanjutnya yang kerap terjadi adalah calon pengantin berkonflik dengan vendor.
Beberapa penyebab konflik tersebut pun beragam, salah satunya karena kesalahpahaman.
Agar hal semacam ini tidak terjadi, penting bagi Kawan Puan untuk mempertimbangkan vendor mana yang bisa mewujudkan impian pernikahanmu.
Kawan Puan bisa meminta saran teman atau saudara yang sebelum pernah menggelar pesta pernikahan sampai melihat portofolio vendor di akun media sosialnya.
3. Problem keluarga
Masalah jelas pernikahan lain yang kerap terjadi adalah perbedaan pendapat dari masing-masing keluarga.
Misal, kamu dan pasangan telah menentukan dekorasi untuk pernikahan namun di tengah jalan orang tua pasangan menilai jika dekorasi tersebut kurang cocok.
Baca Juga: Bikin Makin Sayang, Ketahui 5 Cara Meningkatkan Kepuasan Hubungan Suami Istri