Kapan Waktu yang Tepat untuk Memulai Sebuah Usaha? Ini Jawabannya!

Kinanti Nuke Mahardini - Kamis, 10 Februari 2022
ilustrasi ide bisnis makanan rumahan
ilustrasi ide bisnis makanan rumahan Vladdeep

Kesabaran dan kegigihan yang dibutuhkan pebisnis baru juga harus seiring dengan ketepatan membuka usaha. 

Cara membaca peluang usaha sangat dibutuhkan oleh seorang pebisnis baru.

Untuk membantu pebisnis baru dalam membuka peluang usaha yang sesuai, PARAPUAN menyelenggarkana kuliah WhatsApp

Bersama Meri Saharah, owner dari food & fashion business: @saharahfood, @krontjong.id, @saharah_hijab, @shanumcookies.id, PARAPUAN mengadakan kuliah WhatsApp dengan tema, 'Sigap Membaca Peluang, Mulai Bisnis dengan Yakin'.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Cerita Parapuan (@cerita_parapuan)

Melalui KulWap tersebut, Kawan Puan diharapkan mampu memahami kendala yang mungkin ada saat berbisnis dan cara mencegahnya.

Beberapa materi lain yang akan dibahas ialah jenis usaha yang cocok untuk pemula. 

Modal apa saja yang harus dipersiapkan saat akan memulai suatu usaha, karena modal tidak hanya terbatas dalam bentuk uang, tetapi juga sarana dan prasarana juga akan dikupas tuntas. 

Bagi Kawan Puan yang sudah memiliki usaha, menentukan kemasan produk (branding & packaging) seperti apa yang tepat akan dibahas pula.

PARAPUAN dan Meri Saharah akan mengupas tuntas bagaimana proses pengurusan perizinan usaha.

Diselenggarakan pada 11 Februari pukul 15.00 - 17.00 WIB esok hari, jangan lewatkan acara berikut, Kawan Puan. 

(*)

Baca Juga: Tanggapi Kasus Kekerasan yang Dialami Mantan Vokalis Amigdala, Fiersa Besari: Melelahkan



REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029