3. Yellow - Coldplay
Yellow dirilis Chris Martin, Johny Buckland, Guy Berryman, dan Will Champion pada tahun 2000 dan masuk ke dalam album Coldplay berjudul Parachutes.
Meskipun bukan lagu baru, tetapi lagu Yellow masih banyak diputar hingga sekarang karena memiliki makna tentang hubungan yang romantis.
Lagu ini berbicara tentang kesetiaan dan ketulusan seseorang yang begitu mencintai pasangannya.
"Your skin, oh yeah, your skin and bones. Turn into something beautiful and you know, for you, I'd bleed myself dry".
4. A Thousand Years - Christina Perri
Lagu A Thousand Years yang dinyanyikan Christina Perri ini dirilis pada tahun 2011 lalu hingga menjadi soundtrack dari The Twilight Saga: Breaking Dawn - Part 1.
Liriknya menceritakan tentang seseorang yang setia menunggu kekasihnya.
Baca Juga: Momen Valentine, Bagaimana Manfaat Pelukan untuk Kesehatan Mental?
"I have died everyday, waiting for you. Darling, don't be afraid, I have loved you for a thousand years. I'll love you for a thousand more".
5. Just The Two Of Us - Grover Washington Jr. feat Bill Withers
Lagu Just The Two of Us ini viral di media sosial dan kerap digunakan di berbagai video Reels Instagram dan TikTok.
Rilis pada tahun 1980, versi asli lagu ini dibawakan oleh musisi saksofon Grover Washington Jr. dan penyanyi Bill Withers.
Lagu ini masuk ke dalam album Grover yang bertajuk Winelight.
Lirik dalam lagu ini mengisahkan tentang masalah dalam hubungan yang dialami oleh sepasang kekasih.
Akan tetapi, sang kekasih yakin bahwa masalah ini bisa diselesaikan jika keduanya berusaha bersama-sama.
Jadi mana lagu romantis favorit Kawan Puan dan pasangan yang akan didengarkan saat Valentine nanti?
Baca Juga: Mengenal Galentine Day yang Diperingati Sehari Sebelum Hari Valentine