7 Manfaat Orgasme saat Hubungan Suami Istri, Tak Hanya Kesenangan

Ratu Monita - Kamis, 17 Februari 2022
Manfaat orgasme dalam hubungan suami istri.
Manfaat orgasme dalam hubungan suami istri. greenleaf123

5. Orgasme dapat membantu siklus menstruasi yang sehat

Fakta menarik lainnya, orgasme dapat memengaruhi siklus mentruasi yang menjadi lebih sehat. 

Orgasme yang teratur terbukti bermanfaat untuk siklus menstruasi.

"Saat orgasme, banyak nutrisi dan darah mengalir ke vagina, memastikan siklus menstruasi yang sehat,” ujar Dr Kalra.

6. Meningkatkan peluang untuk hamil

Orgasme juga dapat meningkatkan peluang untuk hamil dan beberapa penelitian mengungkapkan bahwa orgasme meningkatkan kemungkinan untuk hamil dan juga membantu kita memiliki kehamilan yang sehat.

Hal tersebut terjadi karena orgasme menyebabkan adanya pelepasan oksitosin.

7. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Orgasme yang dilakukan setiap minggu dapat meningkatkan antibodi tubuh. 

Hal tersebut bahkan telah dibuktikan dalam penelitian yang menunjukkan bahwa orgasme dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh seseorang.

Jadi, orgasme saat melakukan hubungan suami istri tak hanya menimbulkan kesenangan, namun juga baik untuk kesehatan lainnya ya, Kawan Puan. 

Baca Juga: Cara Aman dan Nyaman Berhubungan Seks Usai Melahirkan Agar Hubungan Suami Istri Makin Intim

(*)

Sumber: Nova
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029